DREAMERS.ID - Setelah meninggalkan YG Entertainment, agensi yang telah lama manaunginya sejak awal karir di industri musik Korea, Lee Hi nampaknya sempat bimbang dalam menentukan agensi baru untuk mendukung karirnya di masa depan.
Dalam salah satu vlog ‘#HOLO’ jelang comeback yang diposting pekan lalu, Lee Hi mengunjungi studio Epik High dan bertanya kepada mereka agensi mana yang sebaiknya ia pilih. Dan dengan kocak, mereka mengatakan bahwa Epik High hanya menaungi mereka sendiri. “Hanya kita bertiga saja sudah repot,” kata DJ Tukutz.
Tablo kemudian mengatakan, “Aku tidak bisa mengatakan untuk bergabung dengan kami,” dan memicu gelak tawa saat ia menyarankan Lee Hi untuk mengikuti program audisi dan menang juara kedua. Sama seperti mengulang sejarah saat ia memenangkan juara kedua ‘K-Pop Star Season 1’. Mulai agak serius, Tablo mengatakan bahwa dengan bakatnya, Lee Hi akan cocok dengan label musik Amerika.
Baca juga: Lee Hi Ajak Penonton Nyanyi Bareng '1, 2, 3, 4' Hingga 'Breathe' di City Camp 2024
Lalu muncul nama-nama agensi besar di Korea. “Bagaimana kalau JYP, kemudian SM, kemudian Big Hit. Masing-masing setahun. Lalu buat buku tentang itu,” gurau Tablo membuat semua orang tertawa dengan idenya. Buku tersebut mengenai seorang yang pernah bergabung di empat agensi besar (termasuk YG) dan membandingkannya, semacam kitab untuk orang-orang yang ingin memulai menjadi bintang K-Pop.DJ Tukutz kemudian berseru, “Sejujurnya aku tidak merekomendasikan AOMG. Itu membuatku iri,” membuat studio kembali dipenuhi tawa. Nampaknya, vlog ini menjadi sedikit bocoran bahwa Lee Hi memang akan bergabung dengan AOMG. Karena 22 Juli, label musik besutan Jay Park itu akhirnya mengumumkan bahwa sang penyanyi kini telah bergabung dengan mereka, mengisi deretan artis hip-hop dan R&B berbakat lainnya di label.
Sebenarnya kabar ini tidak terlalu mengejutkan di kalangan fans. Pasalnya, AOMG adalah salah satu label yang dianggap paling cocok dengan karakteristik suara dan musik Lee Hi. Dan desas-desus mengenai hal ini sudah berhembus cukup lama.
(fzh)