Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Kembali Ditanya Soal Wajib Militer, Begini Tanggapan Jin BTS
24 Februari 2020 17:00 | 945 hits

DREAMERS.ID - Sukses merilis album terbaru ‘Map of the Soul: 7’ pada 21 Februari lalu, BTS pertama kali memperkenalkan album baru mereka di beberapa program dan wawancara di Amerika Serikat. Dan pada Senin (24/2), mereka pun menggelar konferensi pers di Korea Selatan.

Meski tak dihadiri awak media karena virus corona yang tengah mewabah di negara tersebut, konferensi pers dilakukan melalui siaran langsung di channel YouTube BTS. Para member menjawab dengan baik semua pertanyaan yang telah disubmit.

Baca juga: Jin BTS Masuk Chart Billboard Hot 100 Kedua Kalinya dengan 'Running Wild'

Selain mendapat pertanyaan tentang album dan musik mereka ditanya tentang tugas wajib militer. Outlet media Munhwa Ilbo menanyakan, “Waktu yang kalian habiskan bersama sebagai suatu grup mungkin sangat penting, tetapi member tertua Jin akan segera masuk militer dan jika kalian mungkin tak memiliki banyak waktu sesisa sebagai tujuh. Apa pendapat kalian tentang wajib militer dan apa yang dapat kami nantikan dari BTS setelah wamil?

Menangapi pertanyaan itu, Jin menjawab, “Banyak orang penasaran tentang hal ini tapi belum ada yang diputuskan. Ini adalah topik yang sangat sensitif. Aku akan menjalankan kewajiban jika waktunya sudah tiba.”

BTS beberapa kali mendapat pertanyaan serupa di setiap comeback-nya. Namun nampaknya artis asuhan Big Hit Entertainment ini tidak terlalu memikirkan hal tersebut dan hanya fokus pada membuat musik yang bagus.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio