Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Sunggyu INFINITE Resmi Bebas Wajib Militer, Langsung Gelar Mini Fan Meeting
08 Januari 2020 12:24 | 726 hits

DREAMERS.ID - Setelah kurang lebih dua tahun menjalani wajib militer, satu per satu selebriti pria Korea akan menyelesaikan tugasnya di tahun 2020 ini. Sunggyu leader boy group INFINITE menjadi yang paling pertama bebas tugas di awal tahun baru 2020.

Pada 8 Januari, Sunggyu secara resmi menyelesaikan tugasnya sebagai tentara aktif. Ia keluar dari markas militer di daerah Gosung, Provinsi Gangwon. Pelantun lagu hits 6O Seconds ini disambut oleh awak media dan ribuan fans yang sudah menantikannya sejak pagi.

Baca juga: Kim Sunggyu Rilis Album 'Dear My Fan' Khusus Rayakan Anniversary ke-10

Sunggyu pun menyapa media dan penggemar melalui sesi jumpa pers. Awalnya, acara tersebut akan berlangsung di lapangan sebuah sekolah, namun dipindahkan ke Gosung General Gymnasium karena hujan. Acara penyambutan berubah menjadi seperti mini fan meeting karena Sunggyu menjawab pertanyaan fans dan bernyanyi.

Sunggyu juga tidak lupa mengucapkan terima kasih atas dukungan penggemar yang terus mengalir. Selama masa tugasnya, Sunggyu diketahui menerima berbagai penghargaan dan berpartisipasi dalam musikal militer seperti Shin Heung Military Academy dan Return: The Promised Day.

Sementara itu, Sunggyu jadi member pertama INFINITE yang memulai dan keluar wajib militer. Saat ini masih ada empat member INFINITE yang sedang menjalani wamil, yaitu Dongwoo, Sungyeol, Sungjong, dan Woohyun. Sedangkan L masih fokus mendalami karir aktingnya.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio