Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Buka-bukaan Soal Kehidupan Pernikahan dengan Gummy, Jo Jung Suk Curhat Belum Bulan Madu
28 Januari 2019 16:49 | 2816 hits

DREAMERS.ID - Jelang penayangan film terbarunya ‘Hit-and-Run Squad’, Jo Jung Suk menjalani sejumlah wawancara. Tak hanya membahas film tersebut, ia juga berbicara tentang kehidupan pernikahannya dengan Gummy. Seperti diketahui, kedua artis ini mengumumkan pernihakan mereka pada Oktober lalu.

Dalam sebuah wawancara, Jo Jung Suk ditanya soal pernikahannya, dan dengan malu-malu sang aktor menjawab, “Kami hidup dengan baik setelah menikah. Kami baik-baik saja.” Ia juga menjelaskan, “Kami berdua sibuk, jadi kami masih belum bulan madu. Kami punya rencana. Kami tentunya merencanakan bulan madu, tapi jadwal rincinya masih belum diputuskan. Kami mungkin akan pergi setelah sesi menyapa penonton untuk ‘Hit-and-Run Squad’.”

‘Hit-and-Run Squad’ adalah film tentang satuan tugas yang menangani kasus tabrak lari. Mereka mengejar seorang pengusaha yang tak dapat dikendalikan yang suka kebut-kebutan. Jo Jung Suk akan memainkan peran pertamanya sebagai penjahat, yaitu pengusaha yang bermasalah tersebut, bernama Jung Jae Chul yang dulunya merupakan pembalap F1 Korea.

Baca juga: Reuni, Jo Jung Suk Ikut Bintangi Drama Baru Gong Hyo Jin 'Where the Stars Gossip'

Dibandingkan menggelar pesta pernikahan yang mewah, pasangan itu memutuskan hanya mengadakan upacara pernikahan sedernaha untuk mengikat janji sehidup semati. Jo Jung Suk menjelaskan, “Kami berdua ingin melakukan dengan cara ini. Kami ingin melakukannya bersama dengan kedua orang tua kami. Kami melakukannya dengan cara ini karena inilan yang kami putuskan ketika kami masih berpacaran.”

Jo Jung Suk mengatakan, “Aku rasa bagian terbaik tentang menikah adalah memiliki kehidupan yang stabil.” Saat ditanya soal rencana Tahun Baru Imlek di bulan Februari ini, ia berkata, “Kami berencana untuk bertemu dengan para ayah dari kedua pihak,” menambahkan bahwa mereka masih canggung menyebutnya “mertua”.

Lebih lanjut, ketika ditanya apakah dirinya iri dengan kehidupan pernikahan rekan kerjanya Jung Sang Hoon, Jo Jung Suk menjawab, “Aku sangat iri padanya. Jung Sang Hoon punya tiga anak. Aku juga iri akan hal itu,” dan menambahkan, “Dan kami masih belum pergi bulan madu.”

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio