Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Penggemar Buat Galeri Spesial G-Dragon di Gerbong Kereta Subway Seoul
07 Juli 2017 15:50 | 1198 hits

DREAMERS.ID - Berbagai cara dilakukan oleh penggemar untuk menunjukkan rasa kagum dan cinta kepada setiap idolanya, mulai dari memberikan hadiah kecil berkesan hingga yang besar nan fantastis. Seperti yang baru saja dilakukan oleh para penggemar G-Dragon.

Gabungan beberapa fansite pelantun hits ‘Untitled, 2014’ tersebut, yakni Always GD, Chinese VIP, Captain G, dan G-ONE, memberikan hadiah yang tidak biasa untuk idolanya itu. Mereka mengubah desain interior lantai hingga langit-langit gerbong kereta subway dan memberikannya nama ‘G-Dragon Gallery’.


Image source: Koreaboo

Baca juga: Postingan Instagram G-Dragon Sindir Kasus Narkoba yang Menyeretnya?

Gerbong pertama dan terakhir kereta subway di Jalur 3, Seoul, itu dicat dengan warna yang sesuai dengan album terbaru G-Dragon yang bertajuk ‘Kwon Ji Yong’. Warna merah, orange, dan putih mendominasi bagian dalam kereta serta satu dinding besar yang dipasangkan foto cover album tersebut.


Image source: Koreaboo

Proyek ini dilakukan sebagai bentuk dukungan penggemar untuk album baru dan tur konser dunia yang kini tengah dijalani oleh leader Big Bang itu. Sayangnya kereta G-Dragon ini hanya akan beroperasi dalam jangka waktu satu bulan, yakni 6 Juli sampai 5 Agustus 2017.


Image source: Koreaboo

Pada dinding gerbong juga terdapat informasi tentang perjalanan karir dan album solo yang telah dirilis G-Dragon sejak tahun 2009 silam. Sementara itu, kabarnya GD sendiri sudah mengetahui adanya proyek ini karena kedapatan melihat brosur proyek saat sedang berada di Bandara.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio