Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Inilah Alasan Kim Tae Hee Lakukan Pernikahannya dengan Rain Secara Tertutup
07 Februari 2017 12:15 | 2286 hits

DREAMERS.ID - Setelah selama kurang lebih 4 tahun berpacaran, akhirnya Rain dan Kim Tae Hee meresmikan hubungan asmara mereka ke jenjang pernikahan pada 19 Januari 2017. Tetapi, keduanya memilih untuk menggelar acara pernikahan secara tertutup yang mana dihadiri oleh keluarga dan kerabat terdekat saja.

Dalam kesempatan wawancara belum lama ini, melansir Soompi, sang istri pun menceritakan seputar pernikahan dan kehidupan barunya dengan Rain termasuk alasan mengapa acara bahagianya tersebut hanya digelar sederhana dan tertutup.

Baca juga: Kim Tae Hee Perpanjang Kontrak dengan Story J Company

"Kami berpikir tentang keadaan pada saat itu. Kami tidak ingin mengadakan pernikahan terlalu mewah Ketika situasi ekonomi saat ini sangat sulit. Itu adalah keputusan yang kami buat setelah banyak pertimbangan, "jelas Kim Tae Hee.

Aktris 36 tahun ini juga mengaku menyesal karena tak bisa mengundang banyak orang. “Kami berharap bahwa mereka memahami pilihan dan niat kami. Kami minta maaf bahwa semua itu begitu rahasia. Itu sebabnya kami memastikan untuk setidaknya muncul di depan publik ketika kami pergi dan kembali dari bulan madu," tambahnya.

Sementara itu, Kim Tae Hee mengungkapkan saat ini ia masih tinggal di rumah ayah dan adik Rain lantaran menunggu selesainya pembangunan rumah barunya. Saat disinggung tentang anak, Kim Tae Hee juga mengatakan bahwa akan memberitahu kabar bahagia itu jika telah datang waktunya.

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio