Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Gara-gara Garuk Bokong, Jennifer Lawrence Nyaris Bunuh Seseorang!
05 Desember 2016 19:00 | 7203 hits

DREAMERS.ID - Siapa sangka, hal sepele seperti menggaruk bokong ternyata berpotensi untuk mengancam nyawa orang lain. Namun, nyatanya pengalaman tersebut pernah dialami oleh pentolan film "The Hunger Games", Jennifer Lawrence ketika menjalani syuting di Hawaii.

Lewat acara The Graham Norton Show, wanita berusia 26 tahun ini membagikan aksi konyolnya dihadapan lawan bermainnya dalam film 'Passengers', Chris Pratt, beserta koki selebriti asal Inggris, Jamie Oliver yang ditayangkan beberapa waktu lalu.

Pemeran Katniss Everdeen itu menyebutkan lokasi syuting kala itu berada di dekat bebatuan yang dianggap kramat oleh masyarakat setempat. "Kamu tidak boleh duduk diatasnya karena kamu tidak seharusnya mengekspos alat kelaminmu pada mereka," jelasnya yang tak bisa menahan tawa.

Saat syuting berlangsung, karena J-Law sedang mengenakan kostum ketat (wetsuit) yang jauh berbeda dengan masyarakat Hawaii (biasanya mengenakan baju terbuka), membuat dirinya diperbolehkan untuk duduk diatas batu karena tidak akan memperlihatkan alat vitalnya.

Baca juga: Penyesalan Jennifer Lawrence Tak Ikuti Saran Adele Soal Film

Lalu, munculah sebuah ide dimana Jennifer memanfaatkan batu itu bukan sebagai tempat duduk, "Oh Tuhan, batu-batu ini sepertinya enak untuk menggaruk bokong yang gatal," tuturnya sambil memeragakan gerakan tersebut. Tak disangka, bercandaannya berujung pada malapetaka.

Batu raksasa yang ia gunakan untuk menggaruk bokong menggelinding dan berguling menuruni gunung dan nyaris membunuh seorang penata suara dari film serial tersebut. Walau nyawanya terselamatkan, peralatan kerja staff hancur berkeping-keping tanpa sisa.

Akibat peristiwa tersebut, penduduk lokal ketar-ketir berpendapat bahwa batu longsor itu merupakan kutukan dari para dewa. Kendati demikian, Jennifer menanggapinya secara santai sambil berkata, "Haha! Aku adalah kutukanmu! Aku meruntuhkan batu itu dengan bokongku," tawa aktris pemenang Oscar itu.

Berikut videonya:

(ysm)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio