Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Dirumorkan Putus dengan Rihanna, Drake Beri Kode Pesan Soal Hubungannya di Instagram?
14 Oktober 2016 17:10 | 999 hits

DREAMERS.ID - Rasanya baru kemarin Drake dan Rihanna dinobatkan menjadi salah satu pasangan romantis dengan kisah cinta mereka. Namun, baru-baru ini, kabar mengejutkan justru menyebutkan bahwa keduanya sudah tidak bersama.

Dugaan ini semakin kuat karena posting-an Drake di Instagram pada Selasa (11/10) kemarin. Dalam foto tersebut, rapper berusia 29 tahun itu terlihat duduk di dalam mobil sambil memegang sebuah botol yang nampak seperti alkohol dengan background hitam-putih.


image source: Aceshowbiz.com

“Terlalu mencampuri drama ini untuk membebaskan pikiranku tapi aku berdoa untukmu bahkan saat kamu sedang dalam waktu yang kelam,” tulisnya seperti dilansir dari Aceshowbiz.

Sayangnya, foto itu kini telah dihapus oleh Drake. Selain itu E! News juga melaporkan bahwa pasangan ini sudah tidak lagi bersama. Drake dikabarkan tengah dekat dengan seorang seleb Instagram bernama India Love.

Baca juga: Tampilan Perdana Rihanna Goda Super Bowl Halftime 2023

“Rihanna dan Drake jarang terlihat bersama akhir-akhir ini. Mereka tidak ekslusif lagi. Mereka masih saling mencintai tapi mereka memiliki jadwal kesibukkan yang berbeda,” ungkap seorang sumber.

Laporan dari People mengklaim hubungan Drake dengan Rihanna masih baik-baik saja, mereka hanya sedang menjalani ‘hubungan terbuka’, dimana keduanya boleh dekat dengan lawan jenis lain. Hingga saat ini, belum tahu pasti apakah keduanya memang masih bersama atau tidak.

Bagaimana menurutmu, Dreamers?

(dnm)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio