Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Usai Hamil, Adele Ngaku Tumbuh Janggut di Wajahnya
29 Maret 2016 12:49 | 1508 hits

DREAMERS.ID - Sebuah fakta lucu diungkapkan penyanyi Adele mengenai perubahan dirinya. Fakta tersebut ia bocorkan di sela-sela penampilannya di Glasgow SSE Hydro Arena. Pelantun ‘Make You Feel My Love’ itu mengejutkan fans saat mengakui kalau dirinya mulai memiliki rambut alias tumbuh janggut disekitar wajahnya setelah hamil anak pertama.

"Saat aku hamil aku merasa ada banyak hormon testosterone dalam tubuhku sehingga jenggotku tumbuh," ungkap Adele dalam konsernya di Glasgow seperti dilansir Aceshowbiz. "Ini tidak bercanda, aku benar-benar memiliki janggut dan aku memotongnya semalam."

Peraih tiga trofi 'Brit Awards 2016' ini pun merasa bangga dengan perubahan dirinya, ia bahkan memberikan sebuah nama untuk janggutnya. “Aku benar-benar memiliki janggut, aku bangga dengan hal itu. Aku menyebutnya Larry," katanya.

Baca juga: Adele Nangis di Konser Las Vegas Karena Fans Indonesia

Perubahan yang terjadi itu membuatnya mengerti bagaimana rasanya menjadi seorang laki-laki. "Pacarku punya janggut dan terkadang ia memotongnya di musim panas. Karena aku juga punya janggut sendiri jadi aku bisa paham rasanya ketika musim panas datang dan cuaca terasa gerah," lanjut ibu satu anak tersebut.

Adele bukanlah satu-satunya wanita yang menghadapi masalah tersebut, dan itu sebenarnya hal yang normal bagi wanita hamil. Selain Adele, selebriti yang pernah mengalami efek samping dari kehamilan adalah Drew Barrymore yang mengatakan ia mulai memiliki janggut saat hamil putri pertamanya, Olive.

(dits)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio