Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Jadi Idol Sukses, Ternyata Hoya Infinite Pernah Gagal Audisi Lebih dari 20 Kali?
01 Maret 2016 16:45 | 2063 hits

DREAMERS.ID - Dibalik kesuksesan seorang artis populer, sudah pasti ada perjuangan yang keras untuk mendapatkannya. Seperti yang diungkapkan oleh satu satu member Infinite ini dalam wawancaranya baru-baru ini.

Sehubungan dengan film terbarunya yang berjudul ‘Hiya’, Hoya dan aktor Ahn Bo Hyun membawa chemistry persahabatannya baik didalam film maupun di kehidupan nyata ke dalam photoshoot untuk majalah In Style.

Dalam kesempatan wawancaranya, rapper Infinite ini membocorkan sedikit tentang karakter yang diperankan dalam film ‘Hiya’ sekaligus membongkar rahasia perjuangannya untuk menjadi seorang artis seperti sekarang.

Baca juga: Deretan Idola K-Pop Dikabarkan Bintangi Drama Goedam 2

“Sutradara sudah mendengar banyak hal tentangku, maka dari itu dia memberikan karakter Jinho padaku. Karena sama seperti Jinho, akupun pernah gagal sekitar 27 kali dalam mengikuti audisi dan akhirnya putus sekolah karena hal tersebut,” jelasnya.

Namun dengan keteguhan dan semangat, akhirnya Hoya bisa menjadi bintang besar seperti sekarang ya, Dreamers! Nah, di akhir wawancaranya, Hoya pun sedikit memberikan canda tawa tentang para member Infinite yang selalu setia mendukungnya.

“Aku tidak tahu akan mengundang para member untuk hadir di screening atau tidak. Karena mereka suka menggodaku saat melihat aku sedang berperan serius”, candanya. Sementara, film yang dibintangi Hoya dan Ahn Bo Hyun ini siap untuk di rilis pada tanggal 10 Maret 2016.

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio