Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Bangga, Putra Almarhum Dono ‘Warkop DKI’ Kuliah S3 Teknik Nuklir di Swiss!
29 Desember 2015 17:11 | 6904 hits

DREAMERS.ID - Mendiang Dono ‘Warkop DKI’ ternyata memiliki seorang putra dengan kemampuan diatas rata-rata alias cerdas. Anak laki-laki kedua Dono tersebut bernama Damar Canggih Wicaksono dan saat ini Damar diketahui sedang melanjutkan kuliah S3 di Swiss.

"Iya benar, dia (anak Dono) sedang menuntut Ilmu S3 Teknik Nuklir di Swiss," ungkap sahabat dekat Dono, yakni Indro seperti yang dilansir dari laman KapanLagi.com.

Damar yang dikenal pendiam ini tengah menempuh pendidikan Doktoral dan jurusan yang diambil tidak main-main yaitu Teknik Nuklir. Saat ditelusuri lebih lanjut Damar yang besar di Jakarta pindah ke Yogyakarta pada tahun 2004 silam, dan menyelesaikan pendidikan S1 di bidang Teknik Nuklir pada tahun 2009. Setelahnya pada tahun 2010 ia pun mendapat kesempatan untuk melanjutkan S2 di Swiss.


image source: kapanlagi.com

Baca juga: Dipuji Sangat Mirip Dono, Begini Transformasi hingga Pengorbanan Aliando Syarief di 'Warkop DKI Reborn 3'

Berdasar data di EPFL (ÉCOLE POLYTECHNIQUE FÉDÉRALE DE LAUSANNE), tempat Damar menempuh pendidikan, diketahui ia lulus dan mendapat gelar Master dalam bidang  Tekhnik Nuklir sejak tahun 2012. Gelar tersebut didapat Damar dari Institusi Federal Swiss di Zurich (ETHZ) dan juga Laussane (EPFL).

Saat ini Damar masih menjalani pendidikan S3-nya untuk menjadi seorang ahli Nuklir di EPFL.  Sosoknya sungguh membanggakan ketika diirnya mendapat kesempatan untuk memberikan kontribusi sebagai pembicara dalam konferensi International Topical Meeting on Nuclear Reactor Thermalhydraulics (NURETH-16), di Chicago, Illinois, Amerika di tahun 2015.

Selain Damar yang menempuh pendidikan Doktoral di Swiss di usia masih sangat muda, anak mendiang Dono yang lainnya juga tak kalah cerdas, kakaknya Andika Aria Sena merupakan lulusan UI dan bekerja di MNC Group sebagai produser sementara sang adik yaitu Satrio Sarwo Trengginas juga sudah menyelesaikan pendidikan S1 Bahasa Belanda di UI.

Source:
Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio