Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Mantan Idola K-Pop 90-an, Bada dan Eun Ji Won Punya Cinta Terpendam?
13 Juni 2013 07:03 | 13474 hits

DREAMERSRADIO.COM - Dua mantan member idola K-Pop generasi pertama, Bada S.E.S dan Eun Ji Won Sechs Kies tampaknya punya kisah cinta yang terpendam. Setelah keduanya pernah melakukan promosi di jaman yang sama sebagai grup idola saat itu, keduanya pun ternyata masih menyimpan sisa-sisa percikan cinta di masa lalu, bahkan setelah belasan tahun lalu lalang di industri hiburan Korea.

Bada yang muncul di sebuah acara televisi sebagai salah satu member grup idola K-Pop generasi pertama pun memilih Eun Ji Won sebagai oppa yang ingin ia kenalkan pada teman-temannya. Bada pun mengungkapkan bahwa Eun Ji Won merupakan tipe idealnya.

“Sebenarnya, Eun Ji Won adalah gaya yang masuk denganku, yang sesuai dengan standar pribadiku,” ungkap Bada. “Aku sangat menyukai pria yang maskulin, dan kemudian sekarang sosoknya masih pas dengan gayaku.”

Baca juga: Bada Lee Berpartisipasi Sebagai Koreografer Utama untuk Lagu BABYMONSTER 'SHEESH'

Moon Hee Joon yang juga merupakan mantan member H.O.T yang debut hampir bersamaan dengan S.E.S dan Sechs Kies sekitar tahun 1997 pun bertanya kepada Bada apakah ia pernah naksir Eun Ji Won selama masih melakukan aktifitas dengan S.E.S. Kemudian member Sechs Kies lainnya, Kim Jae Duk pun secara mengejutkan menyingkap rumor yang dulu ia dengar, bahwa Bada memang pernah naksir dengan Eun Ji Won.

Bada yang biasanya berani dan selalu penuh percaya diri ini pun malah tersenyum malu-malu saat mendengar pertanyaan dari Moon Hee Joon serta dugaan dari Kim Jae Duk tersebut. Hal tersebut membuat para member mantan grup idola senior tersebut semakin yakin jika ada kisah cinta yang terpendam antara Bada dan Eun Ji Won di masa lalu.

Tampaknya Bada baru dapat mengungkapkan rasa sukanya yang sudah ia pendam sejak lama setelah Eun Ji Won bercerai dengan sang istri pada Februari 2013 lalu setelah 2 tahun menjalani kehidupan pernikahan. Jika kalian yang sudah menonton drama ‘Reply 1997’ pasti familier dengan nama Eun Ji Won Sechs Kies dan Bada S.E.S dong ya?

(ncl)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio