
DREAMERS.ID - Aktor Yoon Park kini resmi menyandang status sebagai seorang ayah. Kabar bahagia ini dikonfirmasi langsung oleh pihak agensinya, Blitzway Entertainment, pada 22 Januari.
Pihak agensi menyatakan bahwa istri Yoon Park, model Kim Su Bin, baru saja melahirkan seorang bayi laki-laki. Mereka mengabarkan bahwa saat ini kondisi ibu dan sang buah hati dalam keadaan sehat.
Agensi juga meminta doa serta dukungan dari para penggemar untuk keluarga kecil tersebut yang tengah diselimuti kebahagiaan.
Pasangan ini akhirnya resmi menjadi orang tua setelah menjalani biduk rumah tangga selama kurang lebih dua tahun empat bulan. Sebelumnya, Yoon Park dan Kim Su Bin melangsungkan pernikahan pada September 2023 silam.
Yoon Park, yang memulai karier akting pada tahun 2012, dikenal melalui berbagai peran di drama populer seperti 'Forecasting Love and Weather' dan 'Beautiful Love, Wonderful Life'. Sementara itu, istrinya, Kim Su Bin, adalah model profesional yang memulai kariernya melalui ajang pemilihan supermodel pada tahun 2012.
(fzh)
