Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
TXT Kenalkan Karakter Orisinal Resmi PPULBATU
01 Agustus 2024 14:30 | 399 hits

DREAMERS.ID - TXT resmi memperkenalkan karakter resmi mereka, PPULBATU! Video perkenalan yang dirilis menggambarkan kisah lima karakter yang meninggalkan Magic Island untuk menemui MOA (nama fandom TXT) dan melakukan pendaratan darurat di Ttukseom Resort.

Video ini dengan jenaka menyampaikan narasi tim dengan memberi penghormatan pada video musik 'Frost' (lagu TXT yang dirilis pada tahun 2021), yang menceritakan kisah para member pergi ke Ttukseom Resort melalui portal yang mengarah ke ruang dan waktu lain.

PPULBATU merupakan gabungan kata dari “ppul” yang berarti “tanduk” dan “by together”. Dari lagu debut TXT ‘CROWN’, tanduk yang muncul sebagai simbol penting dalam narasi tim digunakan untuk menambah keistimewaan. PPULBATU juga diartikan sebagai PLUS X TOGETHER.

Akun Instagram yang dibuat bertepatan dengan peluncuran PPULBATU ini memposting video perkenalan karakter tersebut dengan konsep siaran langsung. Kelima karakter tersebut, antara lain Choi Yong Meong (Soobin), Hwang Choon (Yeonjun), Bamgeut (Beomgyu), Dago Nyang (Taehyun), dan Hhm Nya Ring (Huening Kai), memiliki kepribadian yang berbeda-beda baik dari segi penampilan maupun kepribadian.

Baca juga: Billboard Ungkap Daftar Konser K-Pop Terlaris Tahun 2024

Choi Yong Meong, yang namanya berarti 'anjing pemberani', adalah seorang penggila game. Hwang Choon adalah seekor rubah yang suka rap dan wajahnya yang imut menarik perhatian.

Bamgeut yang membahagiakan orang-orang disekitarnya dengan virus bahagianya, Dago Nyang pecinta roti keong coklat dengan perut buncit, dan Hmm Nya Ring yang sangat pemalu dan menutupi matanya dengan poni serta mengekspresikan emosinya dengan emoji di hoodie-nya, semuanya memiliki daya tarik yang unik.

Karakter ini berisi keinginan untuk menjadi 'sahabat MOA yang bisa bersama MOA kapanpun, dimanapun.' Kelima karakter tersebut, yang dimulai dari sketsa yang digambar sendiri oleh para member, secara aktif mencerminkan pendapat tim dalam segala hal termasuk nama, kepribadian, dan selera.

Dimulai perilisan PPULBATU, TXT berencana menghadirkan berbagai proyek yang memanfaatkan karakter ini.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio