Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Ahreum eks T-ara Dilaporkan Melakukan Percobaan Bunuh Diri Usai Ungkap KDRT
27 Maret 2024 10:00 | 779 hits

DREAMERS.ID - Outlet media Korea melaporkan bahwa Ahreum, mantan anggota girl grup T-ara, dirawat di rumah sakit setelah melakukan upaya bunuh diri pada Rabu (27/3) dini hari.

Ahreum sebelumnya menikah dengan seorang pengusaha bernama Kim Young Gul pada tahun 2019 dan dikaruniai dua anak. Namun, pada Desember lalu, dia secara terbuka mengumumkan keputusannya untuk menceraikan suaminya.

Bersamaan dengan berita perceraian, Ahreum mengungkapkan niatnya untuk menikah lagi dengan pacarnya saat ini, seorang penulis film terkenal, setelah proses perceraian selesai.

Baca juga: Ahreum Diselidiki Atas Dugaan Penipuan yang Melibatkan Pinjaman Ratusan Juta Rupiah dari Penggemar

Situasi semakin memanas ketika Ahreum belakangan ini membuat tuduhan kekerasan yang dilakukan oleh mantan suaminya. Pada awal Maret, dia memperlihatkan foto memar di tubuh anak-anaknya sebagai bukti.

Kemudian pada Senin (25/3), Ahreum melalui Instagramnya kembali mengungkapkan dugaan kekerasan dalam rumah tangga, dengan membagikan foto wajahnya yang memiliki bekas luka dengan baju yang robek.

Ahreum menyebutkan bahwa kekerasan terjadi pada bulan November 2021. Kim Young Gul kehilangan kesabaran dan merobek pakaiannya, mencekiknya, dan mengancam akan membunuhnya di depan anak mereka.

Dia lebih lanjut menyatakan, "Dia memukuliku hingga membuat memar di sekitar hidungku. Dia juga meninju bagian bawah kakiku, sehingga aku tidak bisa berjalan untuk sementara waktu."

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio