Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
iKON Resmi Tunda Gelar Konser di Madrid
16 Mei 2023 15:20 | 805 hits

DREAMERS.ID - Pada 15 Mei, penyelenggara konser Jin Entertainment membagikan pengumuman mengenai penundaan konser iKON di Madrid dalam waktu yang belum dapat ditentukan. Mereka juga memberikan pernyataan lengkap.

“Halo, ini Jin Entertainment. Dengan menyesal kami informasikan bahwa konser mendatang ‘2023 iKON WORLD TOUR TAKE OFF – MADRID’ yang dijadwalkan pada 21 Juni 2023 di Palacio Vistalegre telah ditunda tanpa batas waktu,” tulis agensi.

Baca juga: Song Yunhyeong iKON Debut Solo dengan Lagu Trot 'It's Call'

Mereka melanjutkan, “Kami ingin meyakinkan kalian bahwa keputusan ini tidak dibuat dengan mudah. Harap dicatat bahwa kami akan mengembalikan semua ‘TOUR DUNIA iKON 2023 TAKE OFF’ kepada pembeli tiket Madrid.”

“Jika kalian telah membeli tiket untuk konser di Madrid, kalian akan segera dihubungi melalui email mengenai pengembalian uang. Jika kalian memiliki pertanyaan tentang pengembalian uang tiket, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui concerts@jin-ent.com,” jelasnya.

Pihak agensi juga meminta maaf atas penundaan tersebut, “Kami dengan tulus meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan dan terima kasih atas dukungan kalian. Terima kasih, Jin Entertainment.”

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio