Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Cerita Trainee Asa Sejak Usia 12 Tahun Hingga Debut dengan BABYMONSTER
20 Februari 2023 12:15 | 1019 hits

DREAMERS.ID - Pada 20 Februari tengah malam KST, YG Entertainment merilis video perkenalan resmi untuk anggota BABYMONSTER Asa, yang berusia 16 tahun dan berasal dari Jepang.

Asa datang ke Korea Selatan dan memulai menjadi trainee YG Entertainment pada usia 12 tahun, saat dirinya masih duduk di kelas 6 SD. Ia terinspirasi untuk menjadi idola K-Pop setelah menonton video BLACKPINK dan jatuh cinta dengan gaya hip-hop YG.

Baca juga: YG Family Meramaikan SBS Gayo Daejeon 2024

Menariknya, ibu Asa merupakan penggemar boy group Block B. Asa pernah menarikan lagu Block B 'Very Good' untuk pertunjukan bersama kelas tarinya di Jepang. Saat itu usia Asa baru tujuh tahun.

Leejung, pelatih koreografi YG Entertainment, menyebut Asa sebagai trainee yang cerdas dan mampu belajar dengan cepat. Ekspresi wajahnya saat tampil di evaluasi bulanan YG mampu menarik perhatian Yang Hyun Suk.

Yang Hyun Suk juga memuji kemampuan rap Asa yang baik, serta kegigihan Asa untuk menjadi idola K-Pop karena datang ke Korea pada usia 12 tahun dan sama sekali belum bisa berbicara bahasa Korea.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio