DREAMERS.ID - Seperti yang diketahui bahwa Krystal akan meghibur penggemar lewat penampilannya dalam drama terbaru KBS berjudul ‘Police University’, bersama dengan Jinyoung B1A4.
Krystal akan berperan sebagai Oh Kang Hee, mahasiswi tahun pertama di ‘Ploice University’, ia telah melewati banyak perjuangan untuk menjadi polisi. Ia juga menyimpan rasa sakit yang tidak diketahui oleh orang lain, namun selalu memiliki tekad yang kuat.
Untuk menggambarkan karakternya, Krystal memilih 3 kata kunci, yaitu percaya diri, jujur, dan polisi. Adik dari Jessica Jung tersebut menjelaskan, “Oh Kang Hee selalu penuh percaya diri, tidak menunjukkan kesulitannya dan juga tidak memiliki rahasia atau dendam.”
Baca juga: Ha Jung Woo dan Krystal Dikabarkan Main Drama Bareng
“Meskipun begitu, dia telah hidup dengan mimpi menjadi seorang polisi untuk waktu yang lama, dan dia adalah seseorang yang bekerja keras untuk mencapai itu,” jelasnya.Krystal juga mengungkapkan bahwa drama ‘Police University’ dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat tanpa batasan usia. Terlebih drama ini akan banyak menceritakan tentang kehidupan remaja yang berjuang untuk menggapai mimpi mereka.
“Kisah-kisah menarik dari para profesor sangat menyenangkan, dan yang terpenting, drama ini berlatar di universitas kepolisian yang belum pernah terungkap sebelumnya, jadi aku pikir akan bagus untuk menonton orang-orang yang bermimpi masuk universitas kepolisian,” ungkap idol kelahiran 24 Oktober 1994 tersebut.
‘Police University’ telah dijadwalkan akan tayang secara perdana pada 9 Agustus mendatang, menggantikan slot drama ‘At a Distance Spring is Green’ yang dibintangi oleh Park Jihoon, Kang Min Ah, dan Bae In Hyuk.
(Rie127)