Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Harga Outfit Minnie (G)I-DLE di Drama ‘So Not Worth It’ (Part 2)
03 Juli 2021 09:30 | 7936 hits

DREAMERS.ID - Ketika menonton drama Korea, penonton tidak hanya memperhatikan alur dan inti dari cerita, namun juga gaya berpakaian dari artis yang kerap diikuti oleh penggemar apalagi jika mencolok. Salah satunya adalah fashion Minnie (G)I-DLE dalam drama So Not Worth It’.

Berikut ini merupakan deretan outfit beserta harga pakaian Minnie di drama tvN yang juga tayang di Netflix tersebut.

1. Nasty Fancy Set

Dipasangkan dengan baret hitam, Minnie memancarkan aura ‘Girl Boss’ dalam set detail rantai dari Nasty Fancy. Jaket ini dihargai $79,80 USD atau sekitar 1,1 juta rupiah. Rok mini seharga $45 USD atau sekitar 653ribu rupiah, serta topi seharga $15 USD atau sekitar 200ribu rupiah.

2. Cider Sweater

Jika menginginkan gaya fashion yang colorful, kamu bisa melihat ketika Minnie mengenakan sweater bergaris warna-warninya dari Cider seharga $32 USD atau sekitar 464ribu rupiah.

Baca juga: Minnie (G)I-DLE Siap Debut Solo Awal Tahun Depan

3. Rocci Rocci Cardigan

Salah satu kardigan ikonik Minnie lainnya adalah rajutan Jacquard bergaris dari Rocci Rocci berwarna hijau muda, yang diketahui memiliki harga sebanyak $74 USD atau sekitar 1 juta rupiah.

4. Eyeye Cardigan

Nah, jika menginginkan tampilan yang nyaman namun bergaya, kamu bisa mengikuti gaya Minnie ketika memakai kardigan rajutan dari Jacquard Check Knit depan campuran warna hitam, putih dan merah seharga $104,18 USD atau sekitar 1,5 juta rupiah.

5. English Factory Trench Coat

Minnie juga pernah mengenakan trench coat tartan combo dari English Factory dengan kerah dan lengan kotak-kotak merah seharga $115 USD atau sekitar 1,6 juta rupiah.

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio