Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Epik High Resmi Rilis Single Perdana ‘Rain Song’, Ada Cameo Spesial!
30 Juni 2021 12:00 | 655 hits

DREAMERS.ID - Selama lebih dari 18 tahun berkarir di industri musik, Epik High untuk pertama kalinya merilis sebuah single. Berjudul ‘Rain Song’, single ini resmi dirilis pada 29 Juni kemarin. Selain menampilkan penyanyi R&B Colde sebagai artis featuring, lagu ini juga menyimpan kejutan tersendiri.

Disusun oleh Tablo dan Tukutz serta ditulis oleh Tablo dan Mithra Jin, lagu terbaru Epik High, ‘Rain Song’ mengeksplorasi nostalgia seputar kenangan hubungan masa lalu. Dengan curah hujan menjadi perangkat metafora utama, mereka dan Colde menyamakan hari-hari terendah dalam hidup seseorang dengan curah hujan, menggali tahap patah hati dengan setiap baitnya.

Lagu R&B ini menjaga momentum tetap tenang dengan ansambel string-perkusi yang didukung dengan piano mellow. Sementara video musiknya dibuka dengan siluet Colde dengan layar LED raksasa yang segera diisi dengan visual seperti air terjun.

Baca juga: Kocaknya Epik High Parodikan Poster 'Lovely Runner' untuk Konser Solo Akhir Tahun

Rapper Tablo kemudian masuk, menceritakan keadaan mabuk yang disebabkan oleh ketidakmampuan untuk memproses emosi yang kompleks; "Aku minum terlalu banyak hari ini/ Hatiku sepertinya tidak menyadari bahwa tubuhku tidak dapat menerimanya/ Tiba-tiba sebuah lagu lama yang kau sukai mulai diputar/ Dan ingatan meresap ke dalam genggamanku."

Tepat sebelum bridge, melodi piano yang lembut mengambil alih sebelum mengejutkan pendengar dengan cameo oleh penyanyi dan penulis lagu Younha, yang menyanyikan bait, "Hari hujan/Semua lagu hujan ini/Terus dibuat/Saat hujan."

‘Rain Song’ berakhir dengan nada penuh harapan dengan semua artis berkumpul untuk bernyanyi, “Ketika hujan ini berhenti/ Dan matahari terbit/ Aku akan berhenti bernyanyi/ Lagu hujan ini.”

Awal tahun ini, grup hip-hop alternatif Korea Selatan tersebut merilis album studio ke-10 mereka yang sangat dinanti, ‘Epik High is Here Part 1’ yang menampilkan kolaborator terkemuka seperti rapper Zico, BI, CL, Woo, Changmo dan Nucksal, Heize, G.Soul, Miso serta Kim Sawol.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio