Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article

BTS Resmi Pecahkan 5 Gelar Guinness World Records dengan ‘Butter’

27 Mei 2021 12:15 | 476 hits

DREAMERS.ID - BTS secara resmi menetapkan lima predikat baru di Guinness World Records dengan single terbaru mereka ‘Butter’! Pada 25 Mei waktu setempat, Guinness World Records mengumumkan bahwa mereka telah secara resmi mengakui lima rekor yang baru-baru ini dipecahkan oleh single baru BTS.

Lagu ‘Butter’ tidak hanya memecahkan rekor dunia untuk "penonton terbanyak untuk pemutaran perdana video musik di YouTube," seperti yang dikonfirmasi YouTube sebelumnya, tetapi juga memecahkan rekor "penonton terbanyak untuk pemutaran perdana video [apa pun] di YouTube".

Penayangan perdana untuk video musik ‘Butter’ menarik 3,9 juta penonton serentak pada puncaknya di YouTube, memecahkan rekor yang dibuat oleh single bahasa Inggris BTS sebelumnya, ‘Dynamite’ tahun lalu.

Baca juga: BTS Puncaki Chart 5 Tahunan Oricon Reiwa Ranking dengan 'Butter'

Selain itu, ‘Butter’ tidak hanya memecahkan rekor dunia untuk "video musik YouTube yang paling banyak ditonton dalam 24 jam oleh grup K-pop", tetapi juga memecahkan rekor keseluruhan untuk "video musik YouTube yang paling banyak ditonton dalam 24 jam" oleh artis manapun. Menurut angka resmi YouTube, video musik ‘Butter’ telah ditonton 108,2 juta kali dalam 24 jam pertama setelah dirilis.

Terakhir, Guinness World Records secara resmi mengakui bahwa ‘Butter’ telah memecahkan rekor dunia untuk "lagu yang paling banyak diputar di Spotify dalam 24 jam pertama". Menurut angka resmi Spotify, lagu tersebut telah di-streaming 11.042.335 kali dalam 24 jam pertama perilisannya, memecahkan rekor sebelumnya 10.977 juta streaming yang dibuat oleh lagu Ed Sheeran dan Justin Bieber tahun 2019, ‘I Don't Care’.

Dengan pencapaian terbaru ini, BTS sekarang memegang total 23 Guinness World Records yang mengesankan. Bulan lalu, BTS mengambil alih Coldplay dengan memecahkan rekor dunia untuk "grup yang paling banyak streaming di Spotify" dengan total 16,3 miliar streaming pada 27 April. (Pada saat itu, Coldplay telah mengumpulkan total 16,1 miliar streaming.)

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio