Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Vincenzo Ep 17-18: Permainan Catur Mafia vs Babo yang Semakin Seru
26 April 2021 09:00 | 556 hits

DREAMERS.ID - Drama Vincenzo kembali tayang pada akhir pekan kemarin dengan episode ke 17 dan 18. Dua episode terbaru memperlihatkan cara Vincenzo Cassano (Song Joong Ki) balas dendam atas kematian ibunya kepada Jang Han Seok (Taecyeon) bak permainan catur.

Ia menghancurkan hubungan antara Jang Han Seok dan antek-anteknya, baik itu dari kepolisian, walikota, politisi, pejabat, hingga kejaksaan. Untuk menjalankannya, ia dibantu oleh penghuni Plaza Geumga.

Mereka turun tangan menjadi agent Cassano Family dalam balutan outfit formal. Kepala BIN Korea Selatan juga ikut turun membantu Vincenzo dengan berpura-pura berada di pihak Babel guna mengumpulkan bukti kejahatan tambahan.

Jang Han Seo (Kwak Dong Yeon) pun menjadi informan bagi Vincenzo memantau pergerakan Jang Han Seok dan Babel. Han Seo bahkan rela mendapat luka tembak agar kakaknya, Han Seok, percaya kalau ia telah diserang Vincenzo.

Baca juga: Rekomendasi Drama Korea dengan Plot Cerita yang Intens

Saat itu, ia membocorkan akan ada interpol yang datang untuk membawa pulang Vincenzo atas perintah Han Seung Hyuk, yang kini naik pangkat menjadi kepala jaksa. Kemudian Vincenzo mengkonfrontir Han Seung Hyuk.

Atas perintahnya, Han Seung Hyuk berhasil membawa Jang Han Seok ke penjara. Han Seok pun terancam terkurung di sana lebih lama dari perkiraan. Namun, Vincenzo mendadak mendapat panggilan ke Italia untuk menyelamatkan keluarganya.

Di saat yang sama, Plaza Geumga mendapat serangan dari pihak lain yang mengincar file guillotine dan emas. Mereka sampai menyiksa Pak Cho, biarawan Kuil Nanyak, dan mengetahui bahwa Seo Mi Ri adalah hacker yang membuat sistem keamanan brankas bawah tanah.

Sayangnya, Vincenzo lebih cerdik karena seluruh emas sudah dipindahkan dan file guillotine ada di tangannya. Sepertinya pada biarawan membantu memindahkannya secara perlahan. Dan ketika Hong Cha Young dan Seo Mi Ri hampir diserang, Vincenzo secara heroik muncul sebagai penyelamat.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio