Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Park Eun Bin dan Rowoon Dipasangkan dalam Drama Sageuk
19 Maret 2021 10:15 | 960 hits

DREAMERS.ID - Park Eun Bin dan Rowoon SF9 dipastikan untuk membintangi drama bersama! Pada 19 Maret, telah dikonfirmasi bahwa kedua aktor tersebut akan berperan dalam drama sageuk KBS ‘Yeonmo’ yang akan datang.

Diadaptasi dari sebuah manhwa (komik Korea), ‘Yeonmo’ adalah drama sejarah tentang anak kembar yang lahir di istana. Meskipun salah satu dari mereka ditinggalkan karena takdirnya sebagai perempuan, dia kemudian berpura-pura menjadi laki-laki dan menjadi putra mahkota ketika saudara laki-lakinya meninggal.

Park Eun Bin akan berperan sebagai putra mahkota bernama Lee Hwi. Karakternya digambarkan sebagai putra mahkota yang sempurna, terampil dalam seni sastra dan bela diri, serta memiliki kecantikan yang anggun. Namun karena rahasianya, Lee Hwi tidak pernah mengungkapkan perasaannya kepada dunia dan menjaga jarak antara siapa pun yang berusaha mendekat, termasuk para dayang istana.

Baca juga: Rowoon dan Shin Ye Eun Dipasangkan dalam Drama Sageuk Baru

Rowoon akan berperan sebagai Jung Ji Woon, guru Lee Hwi. Dia adalah seorang guru dari Putra Mahkota sikangwon, sebuah kantor pemerintahan yang bertujuan mendidik putra mahkota. Dia digambarkan sebagai pria tampan yang berani, gigih, dan ulet, tetapi juga cenderung mengambil kehidupan apa adanya dan hidup bebas dari masalah duniawi sebagai seorang optimis yang menikmati hidup.

Sebagai putra seorang pejabat pemerintah di Saheonbu (sebuah kantor investigasi pemerintah), masa depannya tampak jelas telah ditetapkan untuknya. Namun, ada alasan mengapa dia memilih untuk menempuh jalannya sendiri dan meninggalkan jalan yang mudah itu.

Staf produksi ‘Yeonmo’ menyatakan, "Park Eun Bin dan Rowoon, yang terlihat seperti keluar dari halaman buku komik, telah mengkonfirmasi casting mereka di 'Yeonmo'. Park Eun Bin akan menunjukkan sisi baru dari dirinya sebagai putra mahkota wanita, sementara Rowoon berperan sebagai pemeran utama pria menawan yang akan melemparkan emosinya ke dalam kekacauan. Harap nantikan romansa yang tak terlupakan di antara karakter mereka."

Drama ini disutradarai oleh Song Hyun Wook (‘Beauty Inside’ dan ‘Another Oh Hae Young’) dan ditulis oleh Han Hee Jung (‘Clean with Passion for Now’). Syuting akan segera dimulai dan drama ini diharapkan tayang perdana pada paruh kedua tahun 2021.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio