Dreamland
>
Film
>
Article

Rating Drama Korea Sabtu - Minggu: Dominasi Vincenzo vs Homemade Love Story

01 Maret 2021 10:40 | 1135 hits

DREAMERS.ID - Drama Vincenzo tetap kuat untuk episode ketiganya pada Sabtu (27/2) malam, dengan menempati posisi pertama dalam slot waktunya di semua saluran kabel meskipun ada sedikit penurunan dalam jumlah penayangan.

Dibanding episode pekan lalu, episode ketiga drama Vincenzo mencetak rating nasional rata-rata 8,1 persen untuk malam itu, turun 1,1 persen. Dan turun dari angka 10,207 persen ke 9,340 persen dalam skala Seoul.

Kemudian pada 28 Februari malam, episode keempat Vincenzo ratingnya meningkat ke angka 10,2 persen dan puncaknya 11,5 persen, menandai rekor pribadi rating tertinggi baru untuk drama tersebut.

Selain itu, Vincenzo juga mencapai rating tertinggi hingga saat ini di antara demografi utama pemirsa berusia 20 hingga 49 tahun, dengan skor rata-rata 6,1 persen dan puncak 7,2 persen secara nasional.

Baca juga: Baru 4 Episode, 'Strong Girl Namsoon' Lampaui Rating 'Strong Woman Do Bong Soon'

OCN Times mendapatkan rating nasional rata-rata 1,6 persen untuk episode ketiganya. Dan episode selanjutnya memecahkan rekor pribadinya sendiri dengan rating nasional rata-rata 2,8 persen dan puncak 3,2 persen untuk episode keempat.

KBS 2TV Homemade Love Story berhasil mempertahankan posisinya sebagai drama Sabtu malam yang paling banyak ditonton dengan rata-rata rating nasional 23,8 persen dan 28,5 persen. Dan naik di episode selanjutnya ke angka 29,0 persen dan 31,2 persen.

Sementara itu, episode drama Love (ft. Marriage and Divorce) dari TV Chosun pada Sabtu (27/2) malam mencetak rating nasional rata-rata 8,2 persen. Kemudian meningkat ke angka 8,7 persen dan puncak 9,1 persen pada episode Minggu (28/2) malam.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio