Dreamland
>
Artis
>
Article

Aktor Park Eun Suk Dituntut Atas Pencemaran Nama Baik

29 Januari 2021 12:10 | 852 hits

DREAMERS.ID - Baru usai isu penelantaran hewan peliharaan, aktor Park Eun Suk yang tengah naik daun berkat drama Penthouse kembali tersandung kasus. Ia dituntut atas pencemaran nama baik oleh seseorang.

Pada 29 Januari, outlet media TenAsia melaporkan bahwa Park Eun Suk dituntut atas pencemaran nama baik pada 3 Desember 2020. Menurut A si penggugat, "Park Eun Suk menyebarkan informasi palsu tentang saya di grup chat yang penuh dengan aktor."

"Saya telah tersiksa karena postingannya, bahkan keluarga saya diancam. Tanggapannya terhadap tuduhan penimbun hewan baru-baru ini adalah sangat mirip dengan tanggapannya terhadap saya. Dia menyatakan bahwa dia tidak digugat tetapi jelas ada pengajuan ke pengadilan sekarang."

Dilaporkan bahwa Park Eun Suk membagikan nama dan kontak A ke grup chat untuk teman-temannya pada Juli 2017 lalu dengan mengatakan mereka harus menghindarinya. A memperkenalkan dirinya sebagai teman alumni Park Eun Suk dan direktur casting, mengatakan bahwa mereka berselisih tentang naskah drama.

Baca juga: Cheon Seo Jin dan Logan Lee Kembali ‘Perang’ di Episode Terbaru ‘Penthouse 3’

A melanjutkan, "Sejak itu saya menerima ancaman tanpa alasan dan saya menyadari bahwa Park Eun Suk yang pertama kali menyebarkan informasi yang menyesatkan setelah melapor ke polisi."

A mengungkapkan bahwa dia menghubungi Park Eun Suk sebelum mengajukan gugatan terhadapnya untuk permintaan maaf yang tulus. "Saya katakan jika dia terus menolak untuk meminta maaf dan menyangkal tuduhan meskipun ada bukti kuat, saya harus mengambil tindakan hukum yang tegas."

"Setelah itu, agensinya menghubungi saya untuk membayar 5 juta won tetapi dia telah menghindari pembayaran selama lebih dari 5 bulan. Saya pikir dia mencoba menyembunyikan fakta bahwa dia dituntut karena 'Penthouse'."

Sementara itu, agensi Park Eun Suk hanya berkomentar, "Kami telah mengkonfirmasi pengajuan tersebut dan kami akan menanggapinya melalui firma hukum".

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio