Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Tips Kulit Lembab di Cuaca Dingin Ala Joy Red Velvet
05 Januari 2021 13:15 | 596 hits

DREAMERS.ID - Kondisi kulit bisa berubah karena faktor cuaca di tempat kita tinggal. Seperti menjadi lebih kering ketika cuaca dingin. Mungkin kamu bisa mengikuti tips agar kulit tetap lembab di cuaca dingin ala Joy Red Velvet.

Dalam sesi wawancaranya bersama majalah Allure, Joy mengungkapkan bahwa ketika musim berganti, preferensinya dalam tata rias wajah juga berubah karena kondisi kulitnya mengalami perubahan.

Baca juga: Duh, Pakai Rangkaian Skincare dari Merek Berbeda Bahaya?

"Setiap kali musim berganti, kulitku langsung beraksi. Tidak seburuk itu, tapi riasan yang dulu cocok untukku tiba-tiba tidak terasa pas di kulitku. Dan karena kekeringan berbeda dari musim ke musim, aku harus memilih produk makeup berdasarkan musim," paparnya.

Dia kemudian memberikan tips untuk menghindari kulit kering selama musim dingin. Satu produk yang paling penting dan harus selalu digunakan adalah moisturizer atau pelembab wajah untuk mengatasi kekeringan.

"Jadi, selama musim dingin, aku selalu fokus pada pelembab. Jika di musim panas aku menggunakan paling sedikit produk perawatan kulit, aku pikir di musim dingin aku menggunakan sekitar 4 atau 5 [produk]! Kalau tidak, akan terlalu kering," ujarnya.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio