DREAMERS.ID - Chungha menjadi sasaran kritik publik setelah sederet idola K-Pop wanita mengikuti tes covid-19, pasca dirinya dinyatakan positif. Dispatch sudah membongkar kronologinya, dan agensi minta agar tidak ada rumor lain.
Pada Selasa (8/12), Dispatch merilis timeline kronologi Chungha positif covid-19, yang diduga dari tempat dirinya menjalani terapi untuk bahunya yang cedera. Mengingat, ia sedang mempersiapkan comebacknya di awal tahun depan.
Terapi dilakukan tanggal 2 Desember, kemudian Chungha berkumpul dengan Mina gugudan, Chaeyeon DIA, Yeonjung WJSN, dan Sana TWICE dua hari kemudian atau 4 Desember malam. Baru lah di tanggal 5 mendapatkan kabar ada kasus positif dari tempat terapi.
Baca juga: Fokus Musik, Chungha Mundur Sebagai DJ 'Volume Up' Setelah 1 Tahun
Kemudian pada 6 Desember, Chungha dan seluruh stafnya mengikuti tes. Pada 7 Desember dini hari, staf dan Chungha dinyatakan negatif. Namun di pagi harinya, status Chungha berganti menjadi positif karena ada kesalahan komputer.MNH Entertainment selaku agensi yang menaunginya meminta pengertian publik atas kesulitan yang dihadapi staf medis saat ini. Pasalnya, Korea Selatan tengah menghadapi gelombang ketiga pandemi virus corona.
Dan meminta tidak ada rumor negatif lagi, "Menurut kami, tidak benar menyalahkan mereka atas kesalahan tersebut. Namun, mohon jangan menyebarkan rumor jahat seperti 'Chungha berkeliling bahkan setelah dites virus Corona' dan 'Dia menyembunyikan hasil positifnya dan bertemu orang-orang'."
Segera setelah dinyatakan positif, Chungha langsung mengabarkan ke semua temannya. Sehingga mereka yang sempat bertemu langsung menjalani tes. Saat ini, Chungha dirawat di fasilitas perawatan khusus virus corona. Chungha juga merilis pernyataan meminta maaf atas situasi tersebut.
(mth)