Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Debut Film Kaeun 'Motelier' Dicap Negatif, Tuai Pro Kontra Netizen
04 Desember 2020 11:40 | 1134 hits

DREAMERS.ID - Lama tidak terlihat di layar kaca, Kaeun After School melebarkan sayap ke dunia akting dengan resmi debut sebagai aktris melalui web film baru berjudul 'Motelier'. Reaksi yang diberikan netizen pun beragam.

Film bergenre multi-genre tersebut tayang perdana Kamis (3/12) melalui platform streaming online termasuk IPTV (SK B tv, LG U+ tv), U+ Mobile TV, wavve, TVING, dan banyak lagi. 'Motelier' disebut menghadirkan cerita dewasa, yang dibalut komedi.

Dalam film tersebut, Kaeun berperan sebagai pemeran utama wanita Yoo Da Hee, yang bekerja sebagai petugas di sebuah motel. Saat malam tiba, Yoo Da Hee menjalankan podcastnya sendiri di mana dia diam-diam membagikan beberapa cerita paling gila yang dia saksikan selama bekerja di siang hari.

Motel sendiri punya imej negatif di Korea, karena kerap menjadi tempat untuk pasangan yang sekedar ingin melampiaskan nafsu birahi. Tempatnya pun berada di kawasan khusus dengan harga sewa per kamar yang murah.

Netizen sangat kecewa dengan film pertamanya karena konotasi negatif seputar motel serta kesan 19+ filmnya. "Aku mengerti bahwa mereka akan menggunakan adegan yang lebih tidak sopan untuk tujuan promosi, tetapi aku benar-benar mempertanyakan mengapa dia harus muncul di film semacam ini..."

Namun tidak sedikit juga yang memberikan dukungan agar Kaeun sukses di dunia akting. Mengingat ia kesulitan yang dialaminya sebagai penyanyi, “Kuharap Lee Gaeun sukses besar”. “Gaeun, tetaplah kuat!" sahut netizen lain.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
21 November 2024 15:30
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio