DREAMERS.ID - Sundae Gopchang Bokkeum adalah makanan khas dari Korea Selatan, yang memiliki arti Sundae (sosis darah) dan Gopchang (usus). Makanan ini terdengar ekstrem namun sudah menjadi makanan biasa bagi orang Korea.
Bagi orang yang baru pertama melihat makanan ini mungkin akan kehilangan nafsu makan. Pasalnya, sundae dibuat dari darah yang dibekukan dan dibentuk menyerupai sosis. Gopchang juga bagian jeroan yang mana jarang disukai oleh banyak orang.
Sundae Gopchang Bokkeum atau usus dan sosis darah yang ditumis dapat ditemukan di seluruh kota. Dan darrah paling terkenal dengan Sundae Gopchang Bokkeum adalah Silim-dong di Seoul, Jidong di kota Suwon, dan Beonchang di kota Anyang, Gyeonggi-do.
Jika pergi ke Silim-dong pesanlah “wonjo baeksundae bokkeum” yang merupakan sosis darah dengan tumisan sayusan dan gopchang, harganya 16 ribu won atu sekitar Rp 200 ribu untuk 2 porsi. Sundae, gopchang, kubis cincang, daun bawang, wortel, dan bahan lainnya dimasak di wajan besi.
Cara memakannya bisa dengan mencoba sundae dan gopchang secara terpisah, sehingga kamu bisa merasakan perbedaan tekstur dan rasa. Atau dicelupkan dalam saus chojang (pasta cabai dengan cuka). Setelah itu, kamu bisa menyantapnya dengan cara ssam atau dibungkus dengan sayuran, dan ditemani dengan soju.
(rnd)