Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Pemerintah Sediakan 160 Juta Dosis Vaksin Corona Mandiri
19 November 2020 14:30 | 419 hits

DREAMERS.ID - Saat ini, pemerintah telah menyiapkan pasokan vaksin covid-19 bagi masyarakat yang memang ingin membeli vaksin secara mandiri. Pemerintah disebut menyediakan 160 juta dosis vaksin, yang nantinya tugas distribusinya diserahkan ke BUMN.

"Kemarin pemerintah sudah menugaskan Kementerian BUMN nanti untuk membantu vaksin mandiri itu kurang lebih untuk 75 juta jiwa atau sekitar 160 juta lebih dosis," terang Erick Thohir dalam konferensi pers virtual, Rabu (18/11/2020), dikutip dari detik.com.

Erick juga mengatakan, bahwa dari 160 juta dosis yang telah disiapkan namun hanya untuk 75 juta orang. Hal ini bertujuan agar ada cadangan vaksin sekitar 10 persen dari dosis yang telah tersedia. Sebab, 1 orang akan disuntikan sebanyak 2 kali.

"Kemarin kita sudah rapat kemungkinan angka yang tidak terpakai atau yang rusak dan lain-lain. Kemarin mereka coba tingkatkan di 10-15%. Ini untuk berjaga-jaga," jelasnya.

Baca juga: Jleb! Inikah Sindiran Menohok Menko Luhut Untuk Kaum Anti Vaksin?

Erick menekankan bahwa vaksinisasi covid-19 akan mempriotaskan masyarakat dalam rentang usia 18-59 tahun. Untuk vaksinasi mandiri ini, Kementererian BUMN juga telah menugaskan 2 BUMN yaitu PT Biofarma (Persero) dan PT Telkom Indonesia (Persero).

Keterlibatan Telkom dalam pendistibusian vaksin adalah karena sistemnya akan disebar secara digital. Erick juga yakin sistem IT yang dimiliki Telkom akan mengedepankan prinsip kehati-hatian dan transparan.

"Kita perlu diintegrasikan data dari berbagai sumber untuk validitas calon penerima vaksin," kata Direktur Digital Business Telkom Muhammad Fajrin Rasyid.

Buka hanya Telkom saja, Bio Farma juga telah menyiapkan aplikasi untuk proses vaksin mandiri. Bagi masyarakat yang ingin membeli vaksin, prosesnya secara keseluruhan akan ada di aplikasi tersebut. Mulai dari pra pemesanan, pembayaran dan tiket untuk melakukan vaksinasi.

(kiki)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio