Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Baekho NU'EST Terbukti Jadi Korban Manipulasi 'Produce 101', Agensi Belum Terima Kompensasi
18 November 2020 20:25 | 634 hits

DREAMERS.ID - Setahun bergulir, kasus manipulasi voting serial program survival 'Produce' kembali menghebohkan. Pasalnya, deretan nama kontestan yang menjadi korban manipulasi akhirnya terungkap, salah satunya adalah Baekho NU'EST.

Pada tahun 2017 lalu, Baekho dan tiga rekannya dari grup NU'EST yakni JR, Minhyun, dan Ren mengikuti 'Produce 101 Season 2'. Sayangnya, hanya Minhyun yang lolos ke debut menjadi member Wanna One.

Saat itu banyak fans berspekulasi tentang kecurangan voting terhadap member NU'EST. Sampai akhirnya pada Rabu (18/11), terungkap Kang Dong Ho (nama asli Baekho) adalah salah satu korban manipulasi voting.

Baca juga: Mnet Ungkap Lineup Juri Program Survival 'Build Up'

Pledis Entertainment selaku agensi yang menaunginya menyatakan kepada Newsen, “Kami senang terungkap dengan jelas bahwa Baekho adalah korban, meski sudah terlambat."

"Kami akan mengawasi tindakan yang akan diambil mulai sekarang," kata agensi. Mereka juga membantah rumor Baekho secara sukarela mengundurkan diri, seperti yang pernah dikatakan CP (kepala produser) Kim Yong Bum.

Pada Rabu (18/11), Mnet mengatakan dalam pernyataan resmi bahwa mereka akan memberikan kompensasi kepada kontestan yang terkena dampak negatif dari manipulasi tersebut. Pledis Entertainment berbagi bahwa mereka belum dihubungi oleh CJ ENM tentang kompensasi.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio