Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
MV Review: Debut Unit BTOB 4U - Show Your Love
17 November 2020 09:13 | 1237 hits

DREAMERS.ID - Di akhir bulan Oktober lalu, BTOB mengumumkan empat member yang aktif akan debut sebagai unit baru. Pada 16 November, unit BTOB 4U resmi debut dengan merilis mini album pertama bertajuk 'INSIDE'.

Dari mini album tersebut, lagu berjudul 'Show Your Love' dipilih menjadi lagu utama. Lagu tersebut ditulis, disusun, dan diproduksi oleh anggota Hyunsik, sebelum masuk wajib militer. Minhyuk dan Peniel juga ikut andil dalam penulisan liriknya.

Baca juga: Masih Wamil, Sungjae Tunjukkan Dukungan untuk Comeback BTOB 4U

Lagu 'Show Your Love' hadir dengan genre dance moombahton, dengan lirik penuh harapan tentang terus mencintai satu sama lain bahkan melalui masa-masa sulit. Karena tidak ada yang lebih kuat dari cinta, untuk membuat kita tersenyum.

Dalam MV 'Show Your Love', Eunkwang, Changsub, Minhyuk, dan Peniel tampil sendu dengan kisah cinta masing-masing yang berakhir tragis dan harus diperjuangkan.

Selain 'Show Your Love', Minhyuk juga ikut menulis dan ikut menulis lirik untuk 'Bull's Eye' dan 'Still the Same' (judul literal), dan 'Mirage' (judul literal). Sedangkan Peniel ikut andil menulis lirik untuk kelima lagu di mini album 'INSIDE'.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio