Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
EXO, Kim Soo Hyun Hingga Seo Ye Ji Dirumorkan Akan Kunjungi Indonesia
13 November 2020 15:40 | 1743 hits

DREAMERS.ID - Baru-baru ini, media sosial diramaikan dengan rumor bahwa akan ada artis Korea yang akan mengunjungi Indonesia. Hal ini tentu saja membuat penggemar terkejut dan langsung membuat heboh.

Salah satunya adalah boy group asuhan SM Entertainment, EXO yang dirumorkan akan mengunjungi Indonesia. Rumor ini muncul ketika salah satu investor K-Pop terkenal asal Indonesia mengunggah foto dirinya bersama dengan pelantun ‘Power’ dengan caption ‘See You Soon’.

See you soon @weareoneEXO pic.twitter.com/nawRvUZbJq

— MЯ. VIDΣӨ ᄃΛᄂᄂ (̷M̷r̷.̷ ̷B̷a̷c̷k̷s̷t̷a̷g̷e̷)̷ (@lix_lee007) November 12, 2020

Tentunya saja hal ini membuat EXO-L (sebutan penggemar EXO) mempertanyakan apakah benar bahwa EXO akan mengunjungi Indonesia. Namun, investor yang diketahui bernama Felix tersebut hanya menyuruh penggemar untuk bersabar dan menunggu.

Baca juga: Konser di Jakarta, Suho Janji EXO Akan Kembali Bersatu Bareng Sehun dan Kai Secepat Mungkin

Setelah itu, sebuah akun Instagram yang sering menginformasikan tentang artis yang akan melangsungkan konser di Indonesia juga mengunggah foto EXO dengan tulisan ‘Coming Soon’.

Belum selesai, pasangan favorit yang baru saja menyelesaikan drama berjudul ‘It's Okay To Not Be Okay’, Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji juga dirumorkan akan mengunjungi Indonesia untuk melakukan project baru bersama.

Hingga saat ini tidak ada kabar lebih lanjut dan detail mengenai rumor kedua pasangan tersebut. namun, jika rumor ini benar, maka ini akan menjadi yang pertama kalinya bagi Kim Soo Hyun mengunjungi Indonesia setelah 6 tahun, sejak ia melangsungkan fanmeeting.

Selain itu, beredar kabar bahwa rencananya Indonesia akan kembali membuka penerbangan international mulai 1 Desember 2020. Namun, saat ini pemerintah masih memantau perkembangan kasus COVID-19 yang masih memakan korban jiwa.

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio