Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Netflix Umumkan 'Emily in Paris' Akan Lanjut ke Season 2
13 November 2020 13:00 | 360 hits

DREAMERS.ID - Dirilis pada bulan Juli lalu, serial Netflix ‘Emily in Paris’ menarik banyak perhatian. Terbukti serial tersebut mampu menembus daftar Nielsen dari 10 acara streaming paling banyak ditonton selama seminggu setelah penayangan perdananya.

Karena kesuksesanya itu membuat Netflix kemudian mengumumkan akan segera menggarap musim kedua dari serial yang dibintangi dan diprosduseri oleh Lily Collins tersebut. Cara Netflix mengumumkan musim kedua dari serial ini juga terbilang cukup unik.


Image Source: Netflix

Netflix mengumumkan berita ini dalam pernyataan resminya dengan mengunggah sebuah surat fiksi berisi perpanjangan kontrak dari bos Emily di agensi marketing SAVOIR, Sylvie Grateau (Leroy Beaulieu), yang merupakan agensi tempat tokoh Emily bekerja di Paris.

Baca juga: Ini Deretan Film Bioskop Indonesia yang Akan Tayang di Netflix

Dalam surat fiksi tersebut diceritakan bos Emily di Paris, Sylvie Grateau, senang akan pencapaian Emily terlepas dari kurangnya pengalamannya di bidang marketing dan kepercayaan dirinya yang berlebihan. Ia kemudian berharap bos Emily di Amerika, Madeline Wheeler (Kate Walsh), mengizinkanya untuk dapat tinggal lebih lama di Paris.

Namun hingga berita ini diturunkan masih belum diketahui kapan Netflix akan memulai proses produksi, juga rencana waktu perilisan dari serial tersebut. 

‘Emily in Paris’ sendiri menceritakan tentang seorang eksekutif marketing wanita bernama Emily Cooper yang berasal dari Chicago, yang tiba-tiba ditugaskan oleh perusahaanya untuk bekerja di Paris. Ia lalu memulai hidup baru di Paris yang dipenuhi dengan petualangan dan tantangan.

Kreator ‘Emily in Paris’ Darren Star mengatakan serial ini menggambarkan tentang benturan budaya yang sulit diatasi oleh Emily selama di Prancis. “Ini pertunjukan Amerika, bukan pertunjukan Prancis. Ini adalah sudut pandang Amerika dan pengalaman Amerika tentang berada di Paris," ungkap Darren.

(sidk)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio