DREAMERS.ID - Akhir-akhir ini game Among Us menjadi primadona bagi kaum milenial. Begitu populernya game ini, ada saja orang yang kreatif membuat boba berbentuk karakter Among Us. Unik ya, Dreamers.
Fyi, Among Us adalah game yang menampilkan karekter-karakter astronot luar angkasa game ini sendiri adalah buatan dari Innersloth, di dalam game ini ada dua peran yang bisa dimainkan Crewmate dan Impostor, yang bisa dimainkan oleh 4-10 orang.
Karakternya ada berbagai warna, mulai dari merah, abu-abu, ungu, biru, hijau, kuning, hingga hitam. Bentuknya yang menggemaskan membuat seorang baker bernama Amy dan Claire terinspirasi untuk membuat boba dari karakter Among Us tersebut.
Baca juga: Dalam Sebulan, Games Among Us Dimainkan 500 Juta Orang
Melansir dari Must Share News (21/10) via Detik Food, mereka membagikan hasil boba Among Us lewat akun Instagram @shus.chefs. Proses pembuatan boba Among Us memakan waktu selama 3 jam. Kamu juga bisa ikut mencobanya di rumah lho, Dreamers.Bahannya adalah tepung tapioka, air, dan gula. Semua bahan dicampur dan dipanaskan dalam microwafe. Lalu setelah diulenin sampai kalis, lalu pisahkan beberapa adonan untuk diberi pewarna yang kalian mau, sesuai warna karakter Among Us.
Teknik merebus juga harus diperhatikan. Apabila terlalu lama, akan membuat boba ini menjadi lembek. Setelah jadi, boba dapat disajikan bersama beberapa minuman seperti milk tea, fresh milk with brown sugar dan masih banyak lainnya.
(kiki)