DREAMERS.ID - Rihanna akhirnya buka suara terhadap kritik yang ditujukan pada dirinya lantaran memakai lagu berbahasa Arab berisi hadis dalam peragaan merek pakaian dalam miliknya Savage X Fenty.
Permohonan maaf disampaikan Rihanna melalui unggahan Instagram pada Selasa (6/10/2020). Rihanna meminta maaf pada umat muslim yang merasa tersinggung pada penggunaan lagu ‘Doom’ dalam peragaan busananya.
"Saya ingin berterimakasih kepada masyarakat Muslim yang telah memberitahu kekhilafan besar atas ketidaksengajaan yang membuat tersinggung di pertunjukan savage x fenty," tulis Rihanna.
Baca juga: Tampilan Perdana Rihanna Goda Super Bowl Halftime 2023
“Lebih terpenting lagi, saya meminta maaf kepada kalian atas kecerobohan ini. Kami sadar kami telah menyakiti banyak saudara dan saudari Muslim kami, dan saya sangat kecewa dengan hal ini!" lanjutnya.Ia mengaku tidak bermaksud menyinggung agama mana pun dan berjanji kesalahan yang sama tidak akan terulang, "Saya tidak main-main dengan perbuatan apapun yang tidak menghargai Tuhan atau agama manapun maka dari itu penggunaan lagu tersebut dalam proyek kami benar-benar tidak bertanggungjawab!"
"Ke depannya kami akan memastikan tidak akan ada lagi kejadian seperti ini. Terima kasih atas pengampunan dan pengertiannya, Rih," pungkasnya.
(bef)