DREAMERS.ID - Jelang perilisan albumnya pada 2 Oktober, BLACKPINK menggelar siaran langsung di V Live untuk membicarakan tentang full album perdananya yang bertajuk THE ALBUM. Mereka juga membahas kolaborasinya dengan rapper Cardi B.
Seperti yang diumumkan sebelumnya, BLACKPINK juga menyertakan lagu kolaborasi dengan Cardi B dalam album barunya, yang berjudul Bet You Wanna. Sudah sangat akrab, keempat member bahkan memanggil Cardi B dengan unnie, sebutan untuk kakak perempuan dari perempuan dalam bahasa Korea.
Baca juga: Member BLACKPINK Bisa Dibayar Miliaran Rupiah untuk Sekali Posting di Instagram
Rosé menyebut lagu Bet You Wanna "sangat menyegarkan" dan Jennie menggambarkannya "menyenangkan dan bahagia, lagu yang membuat kalian ingin bernyanyi bersama." Jennie menambahkan, “Saat kalian mendengar rap Cardi B, itu akan membuat Anda berkata, 'Ahh'.”Rosé kemudian mengungkapkan fakta bahwa Cardi B telah memposting klip spoiler yang lucu, di mana dia menyanyikan sebaris bagian Rosé dari lagu tersebut, melalui Twitter pada Kamis (1/10). "Cardi B membuatku terkesan," katanya dengan bersemangat kepada anggota lainnya.
"Apakah kamu melihatnya?" imbuh Rose. Setelah menyatakan bahwa tidak apa-apa karena "Cardi B unnie sudah memberikan spoiler ini," anggota BLACKPINK melanjutkan dengan menyanyikan sedikit bagian dari lagu tersebut untuk penggemar.
(mth)