Dreamland
>
Musik
>
Article

BTS ‘Dynamite’ Catat Rekor Jadi Lagu dengan Predikat Perfect All-Kill Terlama

14 September 2020 11:00 | 997 hits

DREAMERS.ID - Sudah lebih dari 3 minggu sejak dirilis pada 21 Agustus lalu, lagu BTS ‘Dynamite’ masih menjadi candu di mana-mana, termasuk di negaranya sendiri, Korea Selatan. Lagu berbahasa Inggris ini bahkan baru saja memecahkan rekor di iChart.

Pada 14 September pukul 8:30 pagi waktu Korea, ‘Dynamite’ mencatat rekor predikat perfect all-kill (PAK) terlama di iChart selama 331 jam dan masih berlanjut hingga saat ini. Perolehan tersebut mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang Zico dengan lagu ‘Any Song’ yang mencatat PAK selama 330 jam.

Dalam beberapa tahun terakhir, kriteria untuk mendapat predikat PAK mengalami perubahan seiring dengan aturan dari masing-masing situs streaming musik. Belum lama ini, Melon sebagai salah satu platform streaming musik terbesar di Korea, mengubah sistem chart-nya dengan menghadirkan Melon 24 Hits Chart, yang membuat persaingan makin sengit dan sulit untuk meraih posisi No. 1.

Sejak perubahan sistem chart tersebut, BTS pun menjadi artis pria pertama dan satu-satunya sampai detik ini yang berhasil menduduki puncak chart Melon 24 Hits dan juga menjadikan ‘Dynamite’ sebagai lagu berbahasa Inggris pertama yang menaklukkannya.

Berikut adalah Top 10 lagu dengan predikat Perfect All-Kill terlama dalam sejarah iChart:

1. BTS – Dynamite: 331 jam (masih berlanjut)

2. Zico – Any Song: 330 jam

3. SSAK3 – Beach Again: 208 jam

Baca juga: Nicholas Galitzine Pelajari Teamwork BTS untuk Perannya di 'The Idea of You'

4. iKON – Love Scenario: 204 jam

5. IU – Blueming: 142 jam

6. IU & Park Myung Soo – Leon: 136 jam

7. IU – Eight (Prod.&Feat. Suga BTS): 134 jam

8. Im Chang Jung – The Love I Commited: 95 jam

9. BLACKPINK – Ddudu Ddudu: 92 jam

10. TWICE – TT: 91 jam

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio