Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Academy Awards Umumkan Standar Baru untuk Piala Oscar 2021
09 September 2020 16:00 | 462 hits

DREAMERS.ID - Pihak penyelenggara piala Oscar, Academy of Motion Picture Arts and Sciences mengumumkan adanya perubahan terhadap standar kelayakan untuk nominasi Best Picture atau Film Terbaik.

Film tersebut harus memenuhi dua dari empat persyaratan standar seperti representasi di layar, tema dan narasi di layar; kepemimpinan kreatif dan tim proyek; akses dan peluang industri; dan pengembangan audiens.

Baca juga: 'Concrete Utopia' Resmi Jadi Perwakilan Korea untuk Academy Awards ke-96

Untuk memenuhi kriteria representasi, tema dan narasi di layar, mereka harus memiliki salah satu pemeran utama atau aktor pendukung yang harus berasal dari kelompok etnis atau ras yang kurang terwakili.

Tiga puluh persen pemeran harus terdiri dari orang-orang LGBT, wanita, orang-orang ras atau etnis yang kurang terwakili atau agar film tersebut berpusat di salah satu kelompok yang telah disebutkan di atas. Persyaratan serupa juga berlaku untuk kriteria yang tersisa.

Akan ada 10 nominasi untuk Best Picture atau Film Terbaik di Oscar 2021. Sebelumnya, Academy mendapat kritik karena penyelenggaraan Oscar 2020 yang dinilai kurang memiliki keragaman dalam nominasinya.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio