Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Selain Remover, Ini 5 Cara Mudah dan Murah Menghapus Cat Kuku
28 Agustus 2020 12:45 | 1014 hits

DREAMERS.ID - Menghias kuku dengan kuteks atau cat kuku baik di tangan ataupun kaki, menjadi kegemaran semua wanita mulai dari anak-anak hingga lansia. Penggunaan kuteks biasanya agar tampil lebih menarik, namun terkadang sulit untuk dibersihkan.

Kuteks ada berbagai jenis, ada yang tidak bertahan lama dengan mengelupas sendiri, ada yang mudah dan susah dibersihkan. Daripada menunggu lama, saat kutek sudah tidak bagus lagi lebih baik menghapusnya menggunakan remover agar kuku terlihat lebih bersih.

Tetapi jika tidak memiliki remover, kamu bisa menggunakan bahan-bahan yang kamu miliki di rumah. Dilansir dari Times of India, ada lima bahan yang bisa membantu menghapus kuteks dengan mudah lho.

Pasta gigi, caranya mudah ambil sedikit pasta gigi lalu digosok pada kuku dengan sikat gigi bekas. Pasta gigi mengandung etil asetat yang juga ada dalam kandungan remover.

Deodoran Spray, caranya semprotkan saja ke kuku dan gosok pakai kapas. Ini mungkin membutuhkan lebih dari satu kali percobaan, sedikit lebih lama daripada remover biasanya.

Pembersih tangan atau hand sanitiser. Beri sedikit hand sanitiser pada kapas dan gosokkan pada kuku. Ulangi sampai bersih. Parfum, caranya semprotkan sedikit pada tisu dan gosokkan pada kuku, bersihkan sampai terlihat hasilnya.

Terakhir, hair spray. Semprotan rambut yang mengandung alkohol gosok seperti hairspray dapat menghilangkan cat kuteks, dengan menyemprotkan ke kuku lalu segera lap dengan kapas.

(bnt)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio