Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Jepang Luncurkan Toilet Transparan nan Ajaib, Amankah?
19 Agustus 2020 18:50 | 1474 hits

DREAMERS.ID - Jepang terkenal sebagai negara paling bersih di dunia. Tetapi untuk menghilangkan tereotipe mengenai toilet umum di Jepang sebagai tempat yang gelap, kotor, bau, dan menakutkan, inovasi toilet transparan pun diluncurkan.

Nippon Foundation merenovasi toilet umum di Shibuya untuk menghilangkan stereotipe yang ada, dengan melakukan perawatan secara rutin agar orang yang memakainya merasa nyaman. Nippon bekerja sama dengan arsitek profesional Shigeru Ban Architects untuk mengubah toilet dalam Tokyo Toilet Project.

Hasilnya, toilet transparan pertama di Shibuya, Tokyo berhasil dibangun yang menjadi perhatian publik. Toilet ini terletak di Haru-no-Ogawa Community Park dan Yoyogi Fukamachi Mini Park, dan telah dibuka untuk umum sejak akhir Juli 2020.

Toilet transparan ini hadir dengan warna yang mencolok yaitu biru, hijau, oranye, merah muda, dan ungu. Bisa jadi lebih lengkap dari toilet pada umumnya, karena memiliki fitur yakni dilengkapi kursi bayi, serta ramah untuk penyandang disabilitas.

Jangan khawatir akan dilihat banyak orang saat kamu melakukan bisnis di dalam toilet ini. Pasalnya, ada kecanggihan teknologi yang diterapkan. Tampilan dari luar saat tidak digunakan terlihat transparan, namun kaca akan berubah buram setelah kamu masuk dan menguncinya.

Saat malam, lampu toilet akan menyala terang memberikan penerangan untuk taman tersebut sehingga tidak perlu takut ada orang bersembunyi di dalam toilet.

(bnt)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio