Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Ji Chang Wook Ungkap Perubahan Dirinya Saat Umur 20 Tahun dan Sekarang
13 Agustus 2020 19:00 | 1030 hits

DREAMERS.ID - Belum lama setelah menyelesaikan syuting untuk drama SBS ‘Backstreet Rookie’, Ji Chang Wook kembali muncul dalam majalah pop-up digital NewBIN AR.

Aktor yang berperan sebagai Dae Hyun dalam drama Backstreet Rookietersebut, mengambil bagian dalam pemotretan bertema ‘Seoul Travel Story’ untuk NewBIN AR, majalah augmented reality pertama di Korea.

Ji Chang Wook juga turut berpartisipasi dalam banyak aspek pemotretan, mulai dari menyempurnakan konsep setelah melihat materi secara mendetil, hingga secara pribadi mendapatkan mobil vintage yang sesuai dengan temanya.

Dalam sebuah wawancara, Ji Chang Wook berbicara jujur ​​tentang perubahan yang dialami saat menjadi aktor di usianya yang mencapai 30 tahun-an. Dia juga menjelaskan bahwa ingin lebih dekat dengan penggemar melalui konten online

“Aku merasa tidak sabar saat berusia 20-an, tetapi sekarang aku menjadi lebih santai. Akhir-akhir ini ada banyak channel konten yang berbeda dan semuanya juga lebih cepat, jadi aku ingin banyak menunjukkan diriku,” ungkapnya.

Ia kemudian berbicara mengenai perjalananya menjadi seorang aktor, “Daripada mencoba memuaskan semua orang, aku pikir jika aku menunjukkan bagaimana aku bekerja keras pada hal-hal yang aku sukai dan kuasai, maka akan ada orang yang menyukainya.”

Seorang perwakilan dari NewBIN AR berkata, “Kami tersentuh oleh profesionalisme Ji Chang Wook selama proses pemotretan berlangsung. Dia melakukan yang terbaik sampai akhir, dan bahkan setelah syuting, dia memeriksa semuanya dengan hati-hati dan merekam narasinya".

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio