Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Catat Jadwal Countdown Perilisan Lagu Baru BTS
28 Juli 2020 09:30 | 1446 hits

DREAMERS.ID - BTS menjanjikan banyak perilisan musik dan konten seru di sisa enam bulan terakhir di tahun ini. Mereka memastikan bakal membuat tahun 2020 semakin berkesan meskipun ada beberapa momen kurang menyenangkan terjadi, seperti tur konser yang ditunda karena pandemi.

Salah satunya adalah dengan merilis digital single baru pada bulan depan. Seperti yang telah dikabarkan sebelumnya, BTS mengumumkan bahwa mereka akan merilis lagu berbahasa Inggris untuk pertama kalinya pada 21 Agutus mendatang.

Baca juga: Artis K-Pop Paling Diantisipasi Tahun 2025: BTS, G-Dragon, aespa

Pada 28 Juli tengah malam waktu Korea, teaser untuk comeback BTS telah dimulai dengan merilis countdown atau waktu hitung mundur. Tak seperti biasanya, tautan website untuk countdown tersebut pertama kali diposting oleh akun Twitter Columbia Records yang kemudian di-retweet akun resmi BTS.

Sementara saat membuka tautan, fans akan melihat tujuh countdown dengan warna-warna yang berbeda, yang nampaknya mewakili masing-masing member BTS. Dua countdown terakhir mengarah pada tanggal perilisan di 21 Agustus, mengisyaratkan bahwa salah satunya adalah countdown untuk teaser sementara lainnya untuk perilisan lagu itu sendiri.

Tanggal yang ditandai untuk countdown adalah 30 Juli (22:00 WIB), 3 Agustus (22:00 WIB), 4 Agustus (22:00 WIB), 6 Agutus (22:00 WIB), 18 Agustus (22:00 WIB), 21 Agustus (11:00 WIB), dan 21 Agutus (22:00 WIB).

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio