Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Sedapnya Nokdujeon, Bakwan Khas Korea Berbahan Kacang Hijau Tumbuk
20 Mei 2020 12:00 | 3010 hits

DREAMERS.ID - Bagi penggemar drama Korea mungkin familiar dengan kata 'Nokdu' yang mana judul dari drama KBS The Tale of Nokdu. Dalam bahasa Korea, Nokdu atau Nokdujeon berarti kacang hijau, yang juga nama makanan tradisional di sana.

Nokdujeon adalah salah satu jenis panekuk atau kue dadar khas Korea Selatan yang terbuat dari kacang hijau tumbuk dan campuran sayuran. Jika di Indonesia, kurang lebih mirip seperti bakwan ya, Dreamers. Makanan ini juga kerap dijumpai di pasar.

Baca juga: Restoran Jjamppong No. 1 dari Korea, Ebiga Jjamppong Hadir di Indonesia

Makanan yang juga biasa disebut sebagai Bindaetteok ini berasal dari Provinsi Pyongan, Korea Selatan. Resepnya pertama kali ditulis oleh Jang Gye Hyang pada tahun 1670, di mana sering disajikan oleh orang kaya untuk orang miskin saat masa sulit dialami di Seoul.

Cara membuatnya juga mudah, cukup siapkan kacang hijau tumbuk, daun bawang, tauge, kimchi, dan tambahan daging ayam atau sapi sesuai selera, dan tentunya tepung, dan penyedap rasa. Campurkan semua bahan menjadi adonan, goreng, lalu sajikan.

Kamu bisa menambahkan irisan cabai hijau atau merah di atasnya agar penampilannya semakin menarik. Nokdujeon lebih nikmat jika disajikan dengan saus yang terbuat dari kecap asin, cuka, air, dan remahan kacang tanah.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio