Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Luna f(x) Ungkap Bagaimana Mengadopsi Anjing Terlantar Bisa Mengubah Hidupnya
23 April 2020 15:20 | 896 hits

DREAMERS.ID - Luna f(x) menunjukkan pemotretan yang manis bersama anjing peliharaan kesayangannya Artie dan Lily untuk majalah Living Sense. Dalam wawancara yang menyertainya, Luna berbicara tentang betapa berartinya mereka.

Artie dan Lily sendiri diadopsi Luna sembilan tahun yang lalu dari tempat penampungan. Ia mengungkapkan bahwa hewan peliharaan selalu menjadi bagian penting dalam hidupnya. “Saat aku masih kecil, orangtuaku mengadopsi dua anjing terlantar. Sejak saat itu, aku selalu hidup dengan binatang. Saat ini, aku tinggal bersama kakak perempuanku, dan kami memiliki tiga anjing dan satu kucing di rumah,” ungkapnya.

Luna menceritakan bahwa sejak keputusannya untuk mengadopsi Artie dan lily sembilan tahun yang lalu, ia mendapati dirinya berubah menjadi lebih baik, dan menjelaskan, “Aku menemukan diriku merawat mereka dengan rasa tanggung jawab dan tekad untuk menjadi ibu yang baik. Mereka mencintai dan bergantung padaku, dan bahkan jika itu berarti aku harus mengorbankan beberapa hal, aku ingin menjadi sumber kekuatan bagi mereka.”

Baca juga: Luna f(x) Akan Debut Musikal Broadway

Selain mengadopsi hewan peliharaannya sendiri, Luna juga secara konsisten menghabiskan waktu dengan sukarela untuk membantu hewan-hewan terlantar selama bertahun-tahun.

Meminta orang-orang untuk berpikir dengan hati-hati sebelum memutuskan untuk membawa hewan peliharaan ke rumah mereka, Luna mengatakan, “Seperti halnya dengan membesarkan anak-anak, aku berharap bahwa orang akan berpikir untuk mengadopsi hewan peliharaan hanya ketika mereka berada dalam situasi di mana mereka dapat merawat mereka.”

Ia menambahkan, “Menjadi sukarelawan atau menyumbang untuk kelompok penyelamat hewan juga merupakan cara untuk membantu, jadi aku berharap banyak orang tertarik pada hewan peliharaan yang ditelantarkan.”

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio