DREAMERS.ID - GOT7 siap comeback dengan merilis mini album bertajuk ‘DYE’ pada 20 April ini. Sebelum perilisannya, para member pun mengungkapkan kekhawatiran mereka tentang comeback kali ini.
Menjelaskan bahwa mereka mengambil konsep baru untuk comeback ini, GOT7 mengaku bahwa mereka khawatir akan reaksi fans. “Sepanjang waktu kami mengerjakan (comeback ini), kami khawatir tanpa akhir tentang apakah fans akan menyukainya,” ungkap boy group.
Meski begitu, saat GOT7 mulai merilis teaser untuk ‘DYE’ dan lagu utama ‘Not By The Moon’, para member senang dan lega melihat bahwa fans memberikan respons yang positif terhadap konten baru mereka. “Karena kami khawatir, kami merasa bangga bahwa kami mendapat respons yang bagus terhadap teaser kami,” lanjut mereka.
Baca juga: GOT7 Siap Comeback Januari dengan Album 'WINTER HEPTAGON'
Selain itu, grup asuhan JYP Entertainment ini juga menyatakan rasa percaya diri pada kualitas musik baru mereka. “Kami tidak ingin waktu yang dihabiskan fans yang menunggu kami menjadi sia-sia, jadi kami benar-benar mencurahkan semua ketulusan kami untuk membuat (mini album).”“Kami terutama mencoba banyak hal baru dan mengambil tantangan baru untuk menunjukkan sisi baru dari diri kami. Album ini dan konsep kami untuk comeback ini adalah gaya yang sama sekali berbeda dari semua yang telah dilakukan GOT7 sampai saat ini. Aku rasa kami sudah menyiapkan lagu yang bagus.”
Akhirnya, GOT7 mengungkapkan antusias mereka soal bisa kembali ke panggung. “Kami ingin cepat menunjukkan lagu dan penampilan yang kami bertujuh telah mempersiapkannya dengan bekerja keras. Kami juga ingin tahu dan senang melihat bagaimana orang akan merespons sisi baru GOT7 ini. Kalian akan dapat melihat sisi yang berbeda dari kami melalui promosi kali ini, jadi silakan menantikannya.”
(fzh)