Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Oppo Tawarkan Kemampuan Fotografi Malam yang Lebih Baik di Reno3
04 Maret 2020 18:20 | 778 hits

DREAMERS.ID - Oppo telah lama mengembangkan teknologi fotografi malam hari dengan adanya fitur night mode yang mulai diperkenalkan pada R17 Pro. Perangkat tersebut cukup menarik perhatian konsumen berkat keberadaan fitur ini, yang didukung dengan perangkat keras yang mendukung mulai dari sensor hingga diafragma lensa.

Seiring perkembangannya, fitur ini kembali diperkenalkan pada perangkat Oppo selanjutnya seperti pada F11 series, Reno series dan Reno2 series. Kini, fitur tersebut mendapatkan peningkatan dan terdapat pada perangkat baru Oppo, Reno3.

“Reno3 hadir dengan kamera yang berkualitas dan peningkatan perangkat lunak. Dengan algoritma baru yang mendukung komposisi multi frame mulai dari exposure yang lebih lama, HDR, dan kecerdasan buatan untuk mengendalikan noise pada gambar,” Ujar Aryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia.

Baca juga: Harga 5 Juta, Apa Saja Keunggulan Oppo Reno5?

Ia menambahkan, “Reno 3 juga memanfaatkan NPU untuk melakukan kalkulasi algoritma sehingga dapat memberikan hasil gambar malam hari yang jernih dan jelas baik melalui fitur night mode dan ultra dark mode yang akan aktif pada saat cahaya dibawah 1 lux.”

Melalui Reno3, Oppo berupaya untuk menghadirkan gambar yang jernih di berbagai macam skenario termasuk pada saat kondisi kurang cahaya bahkan sangat gelap. Oppo juga memperkenalkan persona baru Reno3 di Indonesia, Yoshi Sudarso dan Cinta Laura.

Diperkirakan bahwa Reno3 akan diperkenalkan di Indonesia pada pertengahan bulan ini dengan membawa banyak peningkatan terutama pada sisi kemampuan kamera. Reno3 akan menjadi salah satu perangkat yang akan mengusung sistem operasi terbaru OPPO, ColorOS 7, yang akan langsung terinstalasi pada perangkat ini.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio