DREAMERS.ID - Seorang warga negara Indonesia atau WNI yang berada di Singapura diketahui positif terjangkit virus corona. Virus dengan kode 2019-nCov itu positif berada di tubuh wni berjenis kelamin wanita pada Selasa (4/2) setelah sebelumnya disarankan untuk mendatangi Singapore General Hospital (SGH).
"WNI ini merupakan pekerja asing yang bekerja pada seorang perempuan warga negara Singapura. Sebelumnya, ia dilaporkan sempat bersentuhan dengan majikannya yang juga dinyatakan positif terkena virus corona," demikian bunyi keterangan yang disampaikan seperti dikutip Kompas.com dari laman resmi MoH.
Wanita yang diketahui berusia 44 tahun itu juga tidak pernah berkunjung ke Cina. Bahkan sejak wabah corona merebak, ia dikabarkan tidak pernah meninggalkan rumah majikannya yang berada di Jalan Bukit Merah itu.
Pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Singapura mengaku, telah mendapatkan kabar terkait hal ini secara langsung dari MoH. KBRI pun mengimbau agar WNI di Negeri Singa dapat lebih waspada.
Baca juga: Ada Puluhan Artis Korea Dinyatakan Positif COVID-19 Sepanjang 2021
"WNI yang berada di Singapura diharapkan dapat tetap waspada, menjaga kesehatan dan kebersihan, dan memperhatikan imbauan yang dikeluarkan Pemerintah Singapura melalui jalur resmi Ministry of Health https://www.moh.gov.sg/2019-ncov-wuhan," demikian tulis keterangan KBRI Singapura yang diterima Kompas.com.Sementara itu seorang balita di Malaysia dinyatakan sembuh dari infeksi virus corona pada Selasa (4/2). Balita ini juga dinyatakan sebagai pasien pertama di Malaysia yang sembuh dari infeksi virus yang awalnya berasal dari Wuhan tersebut.
Direktur Jenderal Kementerian Kesehatan Malaysia, Noor Hisham Abdullah mengatakan pasein telah dites ulang selama dua kali dan dinyatak negatif sehingga diperbolehkan pualng. "Dia (balita) sekarang sehat dan diizinkan pulang ke rumah," ungkap Noor Hisham.
Kementerian Kesehatan Malaysia, dari laman CNN Indonesia, dalam pernyataan resminya mengatakan jika balita perempuan berusia 4 tahun itu positif mengidap virus corona setelah datang dari Cina bersama orang tuanya.
Sebelumnya, seorang pria berusia 30 tahun di Amerika Serikat juga dinyatakan sembuh setelah mendapat perawatan intensif dari rumah sakit Providence Regional Medical Center di Everett, Washington.
(rei)