Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Pledis Entertainment Beri Tanggapan Soal fromis_9 Gabung ke Agensi Mereka
31 Desember 2019 17:15 | 2825 hits

DREAMERS.ID - Belum lama ini penggemar girl group fromis_9 dihebohkan dengan beredarnya kabar jika kontrak dari idola mereka telah dipindahkan ke agensi Pledis Entertainment. Kabar ini lantai menuai beragam respon di kalangan baik dari penggemar maupun dari netizen.

Fromis 9 diketahui memulai debut di bawah naungan Off The Record Entertainment, label anak perusahaan CJ ENM. Setelah kurang lebih dua tahun berkarir, kabarnya pada Selasa (31/12), fromis_9 resmi bergabung dengan Pledis Entertainment.

Baca juga: Lima Member Resmi Gabung Agensi Baru, Penggunaan Nama fromis_9 Masih Diskusi dengan Pledis

Laporan tersebut mengklaim bahwa CEO Pledis Entertainment Han Sung Soo, yang telah bekerja sebagai produser grup, telah memainkan peran utama dalam hal transfer. Lebih lanjut dikabarkan jika mulai tahun 2020, fromis_9 akan melakukan promosi sebagai artis dibawah Pledis.

Namun, tak berselang lama Pledis Entertainment membantah kabar tersebut. Seorang sumber dari agensi menyatakan, “Laporan bahwa kami telah menandatangani kontrak eksklusif dengan fromis_9 adalah kabar bohong. Itu sama sekali tidak benar. ”

Sementara itu, fromis_9 adalah grup proyek yang memulai debutnya melalui Mnet ‘Idol School’ pada tahun 2017. Grup ini digawangi 9 member yaitu Saerom, Hayoung, Gyuri, Jiwon, Jisun, Seoyeon, Chaeyoung, Nagyung, and Jiheon.

(ddo)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio