Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Keren! Jay Z hingga Serena Williams Ikut Investasi Kopi Kenangan!
23 Desember 2019 19:00 | 1986 hits

DREAMERS.ID - Merek Kopi Kenangan semakin menggema sebagai salah satu merek kopi Indonesia yang paling populer. Kopi Kenangan pun mendapatkan suntikan dana dari investor ternama.

Melansir Detik, Kopi Kenangan menerima suntikan dana dari Arrive, anak usaha Roc Nation yang didirikan rapper Jay-Z, Serena Ventures milik atlet tenis Serena Williams dan pebasket Caris LeVert serta CEO dan pendiri Sweetgreen Jonathan Neman.

Baca juga: Circle-nya Mengejutkan, Lisa BLACKPINK Dikabarkan Hadir di Pesta Ulang Tahun Jay Z

Total pendanaan tersebut senilai $20 juta atau setara 278 miliar rupiah.  "Kami terinspirasi oleh keuletan, visi dan kemampuan Kopi Kenangan dalam menjalankan bisnis," ujar salah satu Pendiri dan Presiden Arrive Neil Sirni dalam keterangan tertulis, Senin (23/12/2019).

"Hanya dalam dua tahun, mereka berhasil meluaskan jaringan mereka ke 18 kota, memiliki 200 gerai dan mempekerjakan 1.800 pegawai. Kami bangga dapat menjadi investor dan mitra Kopi Kenangan dalam upaya mereka memperkenalkan kopi khas Indonesia ke dunia," tambahnya.

Kopi Kenangan didirikan tiga anak bangsa, Edward Tirtanata, James Prananto dan Cynthia Chaerunnisa pada 2017 lalu. Kopi Kenangan seakan menjadi jawaban bagi sebagian masyarakat Indonesia yang tidak bisa menjangkau kopi mahal dari merek internasional.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio